
Bola.net - Sebuah pengakuan diberikan oleh Ole Gunnar Solskjaer. Ia mengakui bahwa ia memutuskan menjual Romelu Lukaku demi mengakomodir salah satu pemain muda terbaiknya, Mason Greenwood.
Di deadline day bursa transfer Premier League, Manchester United memutuskan untuk menjual salah satu striker mereka. Ia adalah Romelu Lukaku yang dijual ke Inter Milan dengan mahar sekitar 74 juta pounds.
Meski menjual Lukaku, United tidak membeli striker baru. Mereka tercatat tidak mendatangkan satu pemain baru pun ke Old Trafford di tenggat transfer kemarin.
Advertisement
Solskjaer mengakui bahwa ia sengaja tidak membeli striker baru karena ia percaya terhadap Greenwood. "Saya harus membuat keputusan berat di bursa transfer kali ini," buka Solskjaer di situs resmi Manchester United.
Baca penjelasan sang manajer di bawah ini.
Berikan Ruang
Solskjaer mengakui bahwa Greenwood merupakan salah satu pemain paling berbakat di tim muda United. Untuk itu ia harus memberikannya kesempatan agar ia bisa terus berkembang.
"Ini adalah salah satu keputusan besar yang harus saya buat ketika saya memiliki pemain yang sangat bertalenta di dalam tim anda."
"Apakah kami harus membeli pemain baru yang akan menghalangi perkembangannya? Atau percaya kepada dirinya dan memberikannya kesempatan."
Dapat Kesempatan
Solskjaer menyebut ia memilih intuisinya untuk memberikan kepercayaan kepada Greenwood.
Ia percaya sang striker bisa memberikan kontribusi nyata bagi skuat United di musim 2019/2020.
"Dia [Greenwood] adalah salah satu pemain yang kami rasa akan menjadi bagian penting dari lini serang kami. Kami percaya bahwa ia akan memberikan banyak hal bagi kami." ia menandaskan.
Catatan Apik
Selama pra musim United, Greenwood menunjukkan tanda-tanda bahwa ia merupakan calon predator haus gol Setan Merah.
Greenwood tercatat membuat dua gol bagi Setan Merah, yaitu ke gawang Leeds United dan juga Inter Milan.
(Manutd.com / Serafin Unus Pasi)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 10 Agustus 2019 22:33
Bursa Transfer Gila, Harga Harry Maguire Diklaim Terlalu Mahal
-
Liga Inggris 10 Agustus 2019 18:12
-
Liga Italia 10 Agustus 2019 17:20
-
Liga Inggris 10 Agustus 2019 09:30
-
Liga Inggris 10 Agustus 2019 01:58
Berbatov Yakin Maguire Bakal Perkokoh Pertahanan Manchester United
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:46
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...