Demi Ladeni PSG, Chelsea Segera Beli Bacca

Demi Ladeni PSG, Chelsea Segera Beli Bacca
Carlos Bacca (c) AFP
- dikabarkan tertarik dengan jasa striker AC Milan, Carlos Bacca, dan siap membayar dengan mahal untuk itu.


The Blues disebut mencari striker baru, untuk mengatasi kesulitan mereka mencetak gol musim ini. Manajer interim, Guus Hiddink, disebut mendapat dukungan dari pemilik klub, Roman Abramovich, untuk membeli pemain baru di musim dingin.


Dan laporan dari La Gazetta dello Sport mengklaim siap membeli Bacca sebelum bursa Januari berakhir. Disebutkan bahwa pemain berusia 29 tahun kini memiliki nilai 30 juta poundsterling dan Chelsea siap menebusnya, mengingat yang bersangkutan masih bisa dimainkan di Liga Champions.


Hal tersebut tak terlepas dari fakta bahwa Milan finish di peringkat 10 musim lalu dan absen di kompetisi Eropa musim ini.


Chelsea dikabarkan ingin segera menuntaskan transfer mantan pemain Sevilla, agar mereka bisa langsung memainkannya di laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions melawan PSG pada Februari mendatang. [initial]


 (exp/rer)