Demi Kebaikan, Legenda Liverpool Larang MU Rekrut Hummels

Demi Kebaikan, Legenda Liverpool Larang MU Rekrut Hummels
Mats Hummels (c) AFP
Bola.net - Legenda Liverpool, Steve Nicol menuturkan sarannya kepada Manchester United yang belakangan ini santer dikabarkan hendak merekrut bek Borussia Dortmund, Mats Hummels. Menurut Nicol, Hummels yang sekarang sudah bukan Hummels yang dulu.

Sejak musim panas kemarin, Hummels tak kunjung berhenti dikaitkan dengan segala spekulasi kepindahannya. Paling kencang dan tak kunjung berhenti berhembus adalah rumor kepindahannya ke Teater Impian, Old Trafford.

Namun legenda Liverpool justru melarang MU mendatangkan Hummels demi kebaikan mereka sendiri. Ketika mendapatkan pertanyaan apakah Setan Merah harus merekrut Hummels, Nicol menjawab, "Tentu saja tidak!" tegasnya.

"Mats Hummels yang bermain di Piala Dunia adalah sosok yang mampu membaca permainan dengan baik, membuat keputusan yang tepat dan sangat hebat dalam melindungi bola." imbuhnya.

"Apa yang kita lihat di musim ini adalah seorang pemain yang membuat keputusan buruk, tidak mampu membaca permainan, dan kehilangan kecepatan yang dimilikinya, dia yang sekarang hanyalah separuh dari pemain yang kita lihat di Piala Dunia lalu." pungkas Nicol. [initial]

 (sqw/jrc)