Demi Jaga Rooney, United Beli Mata Lewat Surat

Demi Jaga Rooney, United Beli Mata Lewat Surat
United beli Mata lewat surat. (c) AFP
Bola.net - Salah satu aspek yang paling mengagumkan dari transfer Juan Mata dari Chelsea ke Manchester United adalah proses transfer itu sendiri. Maksudnya, kedua pihak sama sekali tak pernah bertemu untuk membahas transfer Mata.

Perwakilan United tidak pernah sekali pun menemui perwakilan Chelsea untuk membahas kontrak ini. Bahkan ketika Chelsea menjamu United si Stamford Bridge, petinggi kedua klub sama sekali tak membicarakan transfer Mata.

Wakil Chairman United Ed Woodward memerintahkan kepada pengacara klub untuk menulis tawaran transfer kepada Chelsea. Surat itu ditujukan kepada Chairman Chelsea Bruce Buck Kamis lalu. Chelsea lalu membalas dengan beberapa permintaan dan United setuju.

Bukan tanpa alasan United menggunakan strategi surat-menyurat seperti ini; mereka ingin fokus kepada transfer Mata. Jika melakukan pertemuan, Woodward khawatir Chelsea akan menanyakan potensi transfer Wayne Rooney.

United tengah berusaha keras untuk mempertahankan sang penyerang. Sudah bukan rahasia bahwa Chelsea sangat menginginkan Rooney. Jika perwakilan kedua klub bertemu, pasti pembicaraan transfer mereka akan menjalar.

Situasi ini pula yang membuat United gagal mendapatkan Mata pada musim panas lalu. United ingin membeli Mata tetapi mereka juga dibuat sibuk menolak tawaran Chelsea untuk Rooney. [initial]

 (tdm/hsw)