Demi Cinta, Winger MU Ini Sewa Jet Pribadi Untuk Temui Kekasih Di Amerika

Demi Cinta, Winger MU Ini Sewa Jet Pribadi Untuk Temui Kekasih Di Amerika
Jesse Lingard (c) AFP

Bola.net - - Ada ungkapan yang menyebut bahwa cinta itu membuat seseorang rela berkorban, dan ungkapan ini cocok untuk menggambarkan situasi Jesse Lingard. Winger Manchester United itu dikabarkan rela menyewa Jet Pribadi agar bisa menemui sang kekasih di Amerika Serikat.

Nama Lingard sendiri memang tengah menanjak di tim utama Manchester United. Ia menunjukan performa yang apik musim ini sehingga ia kerap dijadikan sebagai starter oleh Jose Mourinho belakangan ini.

Ternyata ada alasan tersendiri mengapa performa Lingard mendadak moncer musim ini. Menurut laporan yang dilansir The Daily Mail, hal itu terjadi karena Lingard tengah memadu kasih dengan seorang Selebgram asal Amerika Serikat, Jena Frumes.

Desas-desus hubungan Lingard dengan Dena ini mulai terenduspada minggu lalu. Pada saat itu Dena secara terang-terangan mengucapkan selamat ulang tahun kepada Lingard yang merayakan ultah ke 25nya.

Menurut laporan tersebut, Lingard benar-benar jatuh hati kepada Dena. Ia bahkan dikabarkan sampai rela menyewa jet pribadi untuk merayakan ulang tahunnya bersama sang kekasih di Amerika Serikat.

Sumber berita tersebut juga mengungkapkan bahwa keduanya sudah beberapa kali berkencan. Namun hubungan keduanya diprediksi sulit karena jarak yang memisahkan keduanya.

Well, semoga hubungan keduanya langgeng ya Bolaneters?