
Bola.net - Jawara Premier League, Manchester City dikabarkan siap melepas sejumlah pemainnya guna mendanai rencana pembelian mereka pada jendela transfer musim panas ini.
Dua nama yang menjadi target utama City pada musim panas ini kabarnya adalah striker Tottenham sekaligus top skorer musim lalu, Harry Kane serta gelandang Aston Villa, Jack Grealish.
Masalahnya, dua nama tersebut dihargai sangat mahal oleh klub masing-masing. Tottenham kabarnya membanderol Kane 150 juta poundsterling, sedangkan Grealish dihargai Aston Villa di angka sekitar 100 juta poundsterling.
Advertisement
Selain itu, Manchester City juga harus bersaing dengan sang tetangga, Manchester United yang kabarnya juga tengah meminati Kane dan Grealish.
Rencana Manchester City
Kini seperti dilansir Daily Mail, City pun tak kekurangan akal untuk bisa menggaet Kane dan Grealish. The Citizens memilih untuk meraup modal dari penjualan pemain.
Manchester City menargetkan pendapatan senilai kurang lebih 70 juta poundsterling dari penjualan sejumlah pemain muda, mulai dari Lukas Nmecha, Pedro Porro, Yangel Herrera, hingga Ivan Ilic.
Sementara itu, Jack Harrison resmi menjadi milik Leeds United setelah klub kuda hitam Premier League musim kemarin tersebut sepakat mengaktifkan obligasi pembelian permanen senilai 13 juta poundsterling.
Bisa Jual Pemain Bintang
Selain nama-nama tersebut, Manchester City bahkan diklaim siap mendengarkan tawaran dari klub lain untuk sejumlah pemain bintangnya pada musim panas ini.
Nama-nama seperti Raheem Sterling, Gabriel Jesus, Ilkay Gundogan, hingga Riyad Mahrez kabarnya bisa saja dilepas Manchester City guna mendapat tambahan modal belanja.
Pun demikian dengan Bernardo Silva dan Aymeric Laporte yang juga bisa masuk daftar jual Manchester City.
Sumber: Daily Mail
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 8 Juni 2021 05:00
3 Pemain yang Masuk Radar Man City untuk Gantikan Fernandinho
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 05:11
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...