
Bola.net - Manajer Chelsea, Thomas Tuchel angkat bicara mengenai debut Saul Niguez di timnya. Ia menegaskan bahwa sang gelandang masih masuk dalam rencananya di musim ini.
Saul bergabung dengan Chelsea di deadline day bursa transfer. Ia dipinjam dari Atletico Madrid dengan durasi satu musim.
Pekan lalu, Saul diberi kesempatan untuk debut melawan Aston Villa. Namun di laga itu, Saul kerap membuat kesalahan sehingga ia ditarik keluar oleh Tuchel.
Advertisement
Meski debutnya tidak mengesankan, Tuchel menegaskan bahwa ia masih menaruk kepercayaan penuh pada Saul. "Kami memiliki beberapa pemain yang kekurangan pengalaman [di EPL] seperti Saul," ujar Tuchel yang dikutip Sportsmole.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Proses Penyesuaian
Tuchel menilai wajar jika Saul tampil kurang meyakinkan di laga debutnya. Ia menilai sepakbola Spanyol dan Inggris berbeda jauh sehingga butuh waktu baginya untuk beradaptasi.
"Pemain-pemain seperti Saul mendapatkan banyak pengalaman di laga pertamanya. Ketika saya pertama kali melatih juga saya merasakan apa yang ia rasakan,"
"Saya rasa wajar jika ia masih belum bisa maksimal. Mungkin ada perbedaan kebudayaan yang mencolok di sini,"
Pasti Bangkit
Tuchel juga meyakini bahwa Saul saat ini hanya butuh waktu untuk beradaptasi. Ia yakin sekali bahwa sang gelandang bakal jadi pemain yang krusial bagi Chelsea.
"Kami tidak pernah meragukan kualitasnya. Ia mungkin hanya butuh waktu untuk melepaskan beban di bahunya,"
"Dia saat ini berada di usia di mana ia tidak seharusnya cemas berlebih," ujarnya.
Laga Berikutnya
Chelsea dan Saul akan ditunggu laga sulit di akhir pekan ini.
Mereka akan berhadapan dengan Tottenham di pertandingan pekan kelima EPL musim ini.
(Sportsmole)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 17 September 2021 19:25
10 Pemain dengan Rating Tertinggi di FIFA 2022: Ronaldo Turun Peringkat, Messi?
-
Editorial 17 September 2021 16:52
-
Liga Italia 17 September 2021 15:09
Legenda Inter Milan Sindir Romelu Lukaku: Dulu Bilangnya Bertahan, Tapi Bohong!
-
Liga Inggris 17 September 2021 14:49
Calon-calon Peraih Sarung Tangan Emas EPL 2021/22: Kiper MU Tidak Masuk Daftar
-
Liga Inggris 17 September 2021 14:35
Kapten Chelsea Bela Kualitas Saul Niguez: Pemain Hebat, Masih Agak Stres Saja
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...