Debuchy Berharap Arsenal Bangkit Lawan United

Debuchy Berharap Arsenal Bangkit Lawan United
Mathieu Debuchy. (c) AFP
Bola.net - Arsenal akan menghadapi Manchester United dalam lanjutan kompetisi Premier League usai jeda internasional. Defender Mathieu Debuchy berharap laga di Emirates Stadium itu menjadi ajang kebangkitan timnya dari keterpurukan.

Sebelumnya The Gunners dipaksa meraih hasil imbang 3-3 saat bertemu Anderlecht di Liga Champions usai unggul tiga gol terlebih dahulu. Setelah itu keadaan semakin memburuk lantaran kalah 2-1 dari tuan rumah Swansea City.

Debuchy ingin agar timnya kembali ke jalur kemenangan dan Setan Merah bisa menjadi korban pertama dari kebangkitan pasukan Arsene Wenger nanti.

"Dua pertandingan terakhir sudah cukup positif dan mudah-mudahan ketika menghadapi Manchester United kami bisa berada di atas," ungkap Debuchy di situs resmi klub.

Arsenal sendiri saat ini masih menghuni peringkat enam di klasemen sementara setelah mengoleksi 17 poin dari 11 laga.[initial]

 (ars/ada)