Debuchy Akui Tak Mudah Gantikan Sagna di Arsenal

Debuchy Akui Tak Mudah Gantikan Sagna di Arsenal
Mathieu Debuchy. (c) AFP
Bola.net - Bek kanan asal Prancis Mathieu Debuchy mengungkapkan bahwa dirinya merasa tidak mudah untuk menggantikan peran Bacary Sagna di Arsenal. Meskipun begitu, Debuchy tetap berusaha yang terbaik untuk mengikuti jejak kompatriotnya itu.

Sagna meninggalkan Emirates Stadium setelah tujuh musim berseragam The Gunners dan akhirnya memilih bergabung dengan Manchester City di musim panas ini. Lantas Arsene Wenger bergerak cepat mencari pengganti Sagna dengan merekrut Debuchy dari Newcastle.

"Memang tidak mudah menggantikan Bacary karena dia bermain bagus di sini," ucap Debuchy di situs resmi klub.

"Permainan kami cukup mirip dan untuk menggantikan dia sangat tidak mudah, tapi saya akan memberikan yang terbaik untuk klub."

Debuchy dan Sagna akan saling bentrok dalam satu lapangan saat Arsenal menjamu City dalam lanjutan kompetisi Premier League akhir pekan ini.[initial]

 (if/ada)