
Bola.net - Manajer Manchester United, Ralf Rangnick memberikan pandangannya terkait spekulasi masa depan Dean Henderson. Rangnick mengaku maklum jika sang kiper ingin pergi di bursa transfer kali ini.
Beberapa bulan terakhir, Henderson digosipkan tidak bahagia di Manchester United. Ini disebabkan sang kiper gagal menggusur De Gea di bawah mistar gawang MU.
Beredar kabar bahwa Henderson sedang ambil ancang-ancang untuk pergi. Ia ingin meninggalkan MU demi mendapatkan jam bermain.
Advertisement
Ketika dimintai tanggapannya mengenai situasi ini, begini jawaban Rangnick. "Saya sudah bilang kepadanya bahwa saya ingin dia bertahan," ujar Rangnick yang dikutip Manchester Evening News.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Kiper Top
Rangnick menyebut bahwa ia tidak ingin Henderson pergi. Ia menilai sang kiper adalah kiper yang luar biasa bagus.
Jadi ia ingin Henderson tetap berada di MU, karena kehadirannya akan membuat Setan Merah jadi lebih tangguh.
"Dia [Henderson] adalah kiper yang fantastis. Saya benar-benar ingin memiliki pemain sepertinya di tim ini,"
Bisa Maklumi
Rangnick sendiri tidak kaget jika Henderson ingin cabut. Ia menilai situasi ini normal.
Ia menilai pemain seperti Henderson memang butuh bermain. Namun ia yakin bisa memberikan kesempatan kepada sang kiper untuk bermain.
"Saya bisa memaklumi pemain seusianya pasti ingin bermain dan saya bisa memahami kenapa ia ingin bermain secara reguler. Namun kami masih bermain di tiga kompetisi." ujarnya.
Laga Berikutnya
Manchester United akan akan bermain lagi di ajang EPL di akhir pekan ini. Mereka akan berhadapan dengan Aston Villa.
Kemenangan menjadi harga mati bagi MU. Karena mereka butuh tambahan poin agar kembali ke empat besar.
Klasemen Premier League
(Manchester Evening News)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 13 Januari 2022 22:00
-
Liga Italia 13 Januari 2022 21:40
-
Liga Inggris 13 Januari 2022 21:10
Hanya Cedera Ringan, Cristiano Ronaldo Pede Bisa Comeback Lawan Aston Villa
-
Liga Inggris 13 Januari 2022 20:45
Cristiano Ronaldo Bela Ralf Rangnick: Tolong Beri Dia Waktu!
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...