Deal! Leicester Diklaim Sepakat Lepas Chilwell ke Chelsea Seharga Rp962 Miliar

Deal! Leicester Diklaim Sepakat Lepas Chilwell ke Chelsea Seharga Rp962 Miliar
Ben Chilwell menjadi andalan di posisi bek kiri Leicester City (c) AFP

Bola.net - Chelsea dikabarkan bakal segera menuntaskan perekrutan Ben Chilwell dari Leicester City dengan bandrol sekitar Rp962 miliar.

Chelsea tengah berusaha memperkuat timnya musim panas ini. Salah satu area yang disorot adalah sektor bek kiri.

Frank Lampard dikabarkan tidak sreg alias kurang nyaman dengan kehadiran Marcos Alonso maupun Emerson Palmieri. Maka dari itu, ia pun membidik Chilwell sebagai bek kiri nomor satu The Blues musim depan.

Namun usaha Chelsea merekrut pemain 23 tahun tersebut menemui hambatan. Leicester ogah melepasnya karena ia pemain penting di klub tersebut.

1 dari 2 halaman

Raih Kata Sepakat

Leicester City sebelumnya dikabarkan enggan melepasnya kecuali Ben Chilwell ditebus sekitar 80 juta euro. Namun kini The Foxes disebut sudah bersedia menurunkan harga bek asli Inggris tersebut.

Kabarnya mereka kini siap melepasnya dengan harga sekitar 50 juta pounds alias sekitar 962 miliar rupiah. Chelsea pun dikabarkan menerima harga tersebut.

Kabar ini dihembuskan oleh The Telegraph. Media tersebut juga mengatakan pihak Chelsea kini tinggal selangkah lagi memboyongnya ke Stamford Bridge.

Chelsea juga disebut telah menawarkan kontrak berdurasi lima tahun pada Chilwell. Namun belum diketahui apakah ia menerimanya atau tidak.

2 dari 2 halaman

Chilwell Bisa Sukses di Chelsea

Ben Chilwell sebelumnya didukung untuk pindah dari Leicester City ke Chelsea. Dukungan itu dilontarkan oleh eks bek timnas Inggris, Glen Johnson.

Ia meyakini sang bek akan bisa sukses bersama The Blues. Johnson juga menyebut Chilwell lebih baik ketimbang Marcos Alonso.

"Saya sudah katakan berulang kali bahwa saya adalah penggemar Chilwell. Saya suka pembawaan dia. Anda tak benar-benar mendengar dia kecuali Anda juga ada di lingkungan sepak bola, dan saya rasa dia merupakan tipe pemain yang diinginkan Frank Lampard," ujar Johnson kepada talkSPORT.

"Alonso merupakan pemain yang fantastis. Namun, saya rasa ia bukanlah bek kiri yang solid dan natural," tutur Johnson.

"Tak diragukan lagi ia pesepakbola yang bagus tapi Chilwell merupakan full-back yang natural," pujinya.

Selain Ben Chillwell dari Leicester City, Chelsea juga dikabarkan tengah berusaha menuntaskan perekrutan lainnya. Mereka kini tengah mengupayakan untuk bisa secepatnya menuntaskan tranfer Kai Havertz.

(Telegraph)