De Vrij Siap Bikin Liverpool Frustrasi

De Vrij Siap Bikin Liverpool Frustrasi
Stefan De Vrij (c) AFP

Bola.net - - Bek tengah , Stefan de Vrij, mengindikasikan bahwa ia bisa membuat semakin frustrasi dalam upaya mereka merekrut sang defender.

Pemain Belanda sudah berulangkali dikaitkan dengan transfer ke Inggris, di mana Manchester United juga diklaim tertarik dengan jasanya.

Ketertarikan terhadap servisnya mulai muncul usai pemain 25 tahun diketahui tengah memasuki 12 bulan terakhir dalam kontraknya di Italia.

Namun demikian, De Vrij mengindikasikan bahwa ia mungkin akan segera mengikat kontrak baru, dan memaksa tim seperti Liverpool untuk mencari target lain.

Stefan De VrijStefan De Vrij

Ia mengatakan pada Goal International usai Lazio menang 2-1 atas Juventus pekan lalu: "Saya amat bahagia berada di sini, kami bicara dengan klub sekarang dan semoga segera ada kesepakatan."

"Anda tidak pernah tahu apa yang akan terjadi, namun saya berniat untuk terus berkembang, menjadi lebih baik, dan membuat keputusan terbaik demi karir saya.'

Lazio dikabarkan siap mempertahankan De Vrij hingga 2020 mendatang.