De Gea Hampir Saja Gabung Wigan

De Gea Hampir Saja Gabung Wigan
David de Gea. (c) AFP
Bola.net - Kiper Manchester United, David de Gea, bisa jadi akan menjadi pemain tim Divisi Championship, Wigan Athletic, andai memang nasib berkata lain.

Menurut laporan yang diturunkan oleh AS, Wigan sudah sempat ingin membayar 9 juta poundsterling untuk mendapatkan jasa De Gea, yang kala itu masih berusia 20 tahun.

Talenta sang kiper sempat diendus oleh bos Everton, Roberto Martinez, yang kala itu masih menangani Wigan.

De Gea sendiri kini menjadi salah satu kiper terbaik di dunia, sementara Wigan tengah terpuruk di papan bawah Divisi Championship, terpisah tujuh poin dari zona degradasi. [initial]

 (as/rer)