
Bola.net - - Kiper Leicester City, Kasper Schmeichel menyebut beberapa nama kiper terbaik di dunia saat ini. Di antara nama-nama tersebut, dia yakin Ederson Moraes merupakan kiper paling top di Premier League. Permainan Ederson membuatnya demikian.
Manchester City bakal menjamu Leicester City pada pekan ke-37 Premier League 2018/19, Selasa (7/5) dini hari WIB nanti. Kedua tim ini mengandalkan kekuatan serangan mereka, yang berarti Schmeichel dan Ederson bakal menentukan.
Jelang pertemuan ini, Schmeichel justru menyempatkan diri memuji Ederson. Dia percaya kiper asal Brasil itu merupakan salah satu kiper paling komplet di dunia saat ini. Ederson bisa melakukan semuanya.
Advertisement
Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Permainan Ederson
Menurut Schmeichel, permainan Ederson sebagai kiper sungguh berani. Dia berani keluar dari wilayah kiper untuk membantu memainkan bola-bola pendek ala Man City.
"Cara bermain Ederson sungguh berani. Bermain seperti itu membutuhkan keberanian dan itu juga membantu Man City untuk lebih banyak memberikan tekanan. Mereka bisa menekan karena mereka tahu bola yang tembus ke belakang akan segera disapu," tegas Schmeichel di Sky Sports.
"Keberaniannya untuk berada di posisi itu, untuk memahami bahwa kesalahan kecil bisa merugikan timnya, bagi saya itu adalah cara menjaga gawang yang hebat dan saya kira dia telah jadi kiper terbaik di liga kami cukup lama."
Ter Stegen dan Oblak
Selain Ederson, Schmeichel juga punya dua kiper lain yang dia kagumi. Dia meyakini kualitas Marc-Andre ter Stegen dan Jan Oblak tidak bisa dipandang sebelah mata.
"Saya kira Ederson dengan Marc-Andre ter Stegen dan Jan Oblak adalah tiga kiper terbaik di dunia saat ini dan sudah cukup lama bagi saya," tutupnya.
Daftar kiper terbaik versi Schmeichel ini cukup mengejutkan. Dia tidak menyebut nama David De Gea yang bertahun-tahun jadi pahlawan MU, atau nama Alisson Becker dan Thibaut Courtois.
Baca Juga:
- Jika Masih Tidak Juara dengan 97 Poin, Liverpool Tetap Lapang Dada
- Jamie Vardy Disiapkan untuk jadi Mimpi Buruk Man City
- Agenda Liverpool: Menonton Laga Man City dan Berharap Keajaiban Terjadi
- Bukan Cuma Empat Besar, Arsenal Juga Ingin Menyamai Level Man City dan Liverpool
- Raih Treble, Pemain Man City Bakal Dapat Bonus Rp 282 Miliar
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 5 Mei 2019 23:00
-
Liga Inggris 5 Mei 2019 08:01
-
Liga Inggris 5 Mei 2019 06:21
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...