
Bola.net - - Penjaga gawang Manchester United, David de Gea, mengaku bangga namanya masuk dalam daftar nominasi Ballon d'Or di musim kompetisi kali ini.
Pemain Spanyol masuk dalam daftar penerima penghargaan bergengsi tersebut atas penampilan apiknya musim lalu.
Selain De Gea, bintang Premier League lain yang juga masuk nominasi antara lain: Philippe Coutinho, Kevin De Bruyne, Eden Hazard, N'Golo Kante, Harry Kane, dan Sadio Mane.
De Gea lantas mengatakan di Daily Star: "Saya bahagia sudah berhasil masuk nominasi Ballon d'Or. Sebagai pemain, menyenangkan sekali jika anda diakui seperti ini, terutama jika sudah bicara soal kiper - berada dalam daftar ini berarti kami sudah bekerja dengan amat baik."
David De Gea
"Namun demikian, kami juga harus tetap bekerja keras. Kiper lain yang masuk nominasi adalah Gianluigi Buffon. Dia adalah seorang legenda. Dia masih bermain di usianya yang sudah memasuki 39 tahun dan dia masih bermain dengan baik - dia adalah kiper yang amat sangat hebat."
"Dia akan ada di lima atau tiga besar pemain terbaik sepanjang masa, saya yakin."
De Gea menunjukkan performa yang apik musim ini, mencatat 10 clean sheet dalam 14 penampilan di semua kompetisi.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 30 Oktober 2017 15:00
-
Liga Italia 30 Oktober 2017 12:44
-
Liga Italia 30 Oktober 2017 09:45
-
Liga Italia 30 Oktober 2017 09:16
-
Liga Italia 29 Oktober 2017 16:04
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 14:59
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 13:59
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 13:49
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 13:21
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 13:03
-
Otomotif 23 Maret 2025 12:21
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...