De Gea Akan Kembali Bermain di MU

De Gea Akan Kembali Bermain di MU
David De Gea (c) AFP
Bola.net - Seorang Jurnalis kenamaan Belanda, Marcel van der Kraan, mengatakan bahwa David De Gea akan segera kembali mendapatkan tempatnya di skuad utama Manchester United.

Kraan, yang juga fans United, membeberkan fakta bahwa sejauh ini hubungan De Gea dengan star pelatih MU, khususnya pelatih kiper, Frans Hoek, tetap terjaga dengan baik.

"Tidak ada gesekan antara pelatih kiper dan De Gea. Tidak ada masalah - tidak ada yang berubah meskipun ada hal tertentu seperti bursa transfer," ujarnya kepada Talk Sport.

"Begitu ia memainkan beberapa permainan di bawah mistar dan jika hasilnya baik, Hoek yakin dia bisa mendapatkan pemain yang tepat di posisi penjaga gawang," lanjutnya.

Salah satu indikasi bahwa Setan Merah akan kembali memainkan De Gea adalah dengan masuknya nama pemain 24 tahun ini dalam skuad MU di Liga Champions. [initial]
 (tls/asa)