De Bruyne Minta City Segera Bangkit

De Bruyne Minta City Segera Bangkit
Kevin De Bruyne (c) AFP
Bola.net - Kevin de Bruyne meminta Manchester City segera menemukan bentuk permainan terbaik mereka, usai mencatat hasil kurang memuaskan pekan lalu.

City menelan kekalahan perdana mereka musim ini usai tumbang 1-2 di tangan Juventus di Liga Champions. Setelah pertandingan tersebut, tim asuhan Manuel Pellegrini kembali tumbang dengan skor yang sama di tangan West Ham.

Namun di sisi positif, De Bruyne mencatat gol debutnya usai dibeli dengan harga 54,5 juta poundsterling dari Wolfsburg musim ini. Meski demikian, sang pemain mengaku kecewa.

Dalam pesan yang ia unggah di Twitter, gelandang Belgia mengatakan: "Bukan pekan terbaik kami, namun saya senang bisa mencetak gol perdana di Manchester City. Kami akan terus bekerja keras sebagai tim."

City akan menghadapi Sunderland di ajang Piala Liga tengah pekan ini. [initial]

 (twi/rer)