De Bruyne Ditawar City, Wolfsburg Sebut Tak Butuh Uang

De Bruyne Ditawar City, Wolfsburg Sebut Tak Butuh Uang
Kevin De Bruyne (c) AFP
Bola.net - Wolfsburg menegaskan kembali keinginan mereka untuk mempertahankan Kevin de Bruyne dan berkeras bahwa tim tidak perlu menjual pemain Belgia.

De Bruyne, yang bergabung dengan raksasa Bundesliga pada Januari 2014, menjadi salah satu pemain yang diinginkan di bursa transfer musim panas, usai tampil apik bersama tim asuhan Dieter Hecking musim lalu.

Klub-klub Premier League seperti Manchester City, Manchester United, dan Chelsea, disebut amat ingin mendatangkan pemain yang membuat 28 assist musim lalu tersebut.

"Kevin tengah terikat kontrak hingga tahun 2019, kami bukan klub yang perlu menjual pemain dan kami tidak membutuhkan uang dari hasil penjualannya. Kami tengah menjalankan proyek yang membuat Wolfsburg bisa bersaing dengan Bayern dan kami membutuhkan pemain sepertinya," tutur direktur Klaus Allof pada talkSPORT.

"Di sisi lain, kami juga harus menghormati keinginan sang pemain, meski sang pemain juga harus menghormati klub. Kami tidak membutuhkan uang dan kami belum menerima satu pun tawaran," pungkasnya. [initial]

 (talk/rer)