
Bola.net - - Gelandang Manchester City, Kevin De Bruyne mengakui persaingan merebut gelar juara Premier League musim ini jauh lebih panas ketimbang musim lalu. Dia menilai langkah Man City menjadi lebih sulit karena rival-rival mereka yang kian tangguh.
Komentar De Bruyne itu ditujukan pada klub-klub besar lain yang bersaing di papan atas, khususnya untuk Liverpool. Saat ini, Man City harus puas menduduki peringkat kedua klasemen sementara dengan 62 poin dari 26 pertandingan, tertinggal tiga poin dari Liverpool di puncak klasemen.
Meski berada di peringkat kedua, De Bruyne yakin torehan Man City sebenarnya tidak terlalu buruk. Dia menilai Man City sebenarnya sudah tampil cukup bak dan mendulang banyak poin, hanya Liverpool tampil sedikit lebih baik, dan De Bruyne mengakui itu.
Advertisement
Dia pun percaya saat ini yang perlu dilakukan Man City adalah terus memenangkan setiap pertandingan. Baca komentar selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Sudah Baik
Menurut De Bruyne, meski harus puas dengan peringkat kedua, musim Man City sebenarnya berjalan cukup baik. Mereka masih terlibat dan berpeluang meraih trofi di empat kompetisi. Baginya, musim ini tampak tak terlalu apik karena Man City menetapkan standar yang begitu tinggi musim lalu.
"[Musim] sejauh ini berjalan bagus. Kami berada di posisi yang bagus di liga - tentu kami ingin jadi yang pertama - dan untuk sisa musim, kami akan terus bersaing. Kami menjalani musim yang cukup sibuk dan kami melakukannya dengan baik," kata De Bruyne di laman mancity.com.
"Tahun lalu, standarnya begitu tinggi, dan itu tak pernah dilakukan sebelumnya. Mengulangi hal itu nyaris tidak mungkin - kami hanya kehilangan 14 poin dalam 38 pertandingan, yang sungguh luar biasa."
Liverpool
Melihat klasemen saat ini, De Bruyne menilai Liverpool sebenarnya berada di posisi yang sama dengan Man City musim lalu. Kualitas Man City sebenarnya tetap terjaga, hanya tampak menurun karena Liverpool yang tampil sedikit lebih baik.
"Liverpool mungkin berada di tempat yang sama dengan kami tahun lalu. Kami sedikit di bawah itu, tapi jika kami memenangkan setiap pertandingan mulai saat ini, kami akan mendapatkan 98 poin [di akhir musim], yang juga akan jadi rekor tahun lalu."
"Itu sudah cukup mengatakan perjalanan kami, tapi tentu saja ketika tim lain tampil lebih baik, anda tampak sedikit lebih buruk," tutup De Bruyne.
Berita Video
Berita video Time Out yang membahas beberapa pemain yang harus didatangkan Manchester United demi menjadi penantang gelar musim depan.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 9 Februari 2019 17:02
Jadwal Lengkap Pertandingan Pekan ke-26 Premier League 2018/19
-
Liga Inggris 9 Februari 2019 13:30
-
Liga Inggris 9 Februari 2019 13:00
-
Liga Inggris 9 Februari 2019 11:40
-
Liga Inggris 9 Februari 2019 04:00
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 05:11
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...