David Silva Ogah Dianggap Jimat City

David Silva Ogah Dianggap Jimat City
Merendah, David Silva tak mau dianggap jimat Man City. (c) Express
Bola.net - Meski sudah sering menebar pengaruh kemenangan, David Silva masih merendah dan tak mau mengakui efek magisnya untuk Manchester City.

Statistik mencatat jika City sudah memenangi 21 pertandingan terakhir di mana gelandang Spanyol tersebut mencetak gol. Namun Silva mengaku lebih puas mengambil peran dalam permainan kolektif tim ketimbang menonjolkan kontribusi pribadinya.

"Saya memang suka memikul tanggung jawab, dan saya selalu mendorong diri saya untuk meminta dan memikul tanggung jawab itu. Saya menikmati kreasi gol lebih besar ketimbang mencetak gol itu sendiri," tukas eks Valencia itu.

Playmaker berusia 28 tahun itu menambahkan, "Tentu saja, saya suka mencetak gol, namun hal terpenting adalah membuat tim ini bermain lebih baik, dan saya sangat senang jika itu terjadi. Jika saya bisa membuat tim kami tampil lebih baik, maka itu sudah sangat penting untuk saya."

Pengaruh penting Silva akan kembali diandalkan manajer Manuel Pellegrini saat City menyambangi Old Trafford, markas sang musuh bebuyutan Manchester United tengah pekan ini. [initial]

 (tri/row)