David Moyes Sarankan MU Pertahankan Louis van Gaal

David Moyes Sarankan MU Pertahankan Louis van Gaal
David Moyes (c) AFP
- Pelatih yang pernah dipecat Manchester United, David Moyes, menjadi salah satu yang mendukung agar Louis van Gaal tetap mengasuh pasukan 'Setan Merah'. Menurutnya, pelatih asal Belanda tersebut masih butuh waktu untuk menemukan bentuk terbaik.


Van Gaal merupakan pelatih yang ditunjuk menggantikan Moyes ketika ia dipecat pada tahun 2014 kemarin. Akhir-akhir ini, Van Gaal mengalami tekanan karena tak bisa mengantarkan timnya meraih kemenangan dalam delapan laga terakhir.


Melihat hasil buruk tersebut, Van Gaal mungkin akan menghadapi pemecatan. Berbicara pada BT Sport, Moyes menyatakan tak setuju jika MU melakukan pergantian pelatih lagi.


"Saya berharap mereka tetap bertahan dengan Louis van Gaal. Dia pantas mendapat kesempatan. Ia masih dalam masa pengerjaan, dia telah melakukan pembelian pemain," kata Moyes.


"Berdasarkan pengalaman saya di Spanyol, membutuhkan waktu untuk membuat pemain baru bersatu dengan tim. Jadi saya rasa mereka harus tetap mempertahankannya," jelasnya. [initial]

 (bts/shd)