David Moyes Minta MU Beri Waktu untuk Erik Ten Hag

David Moyes Minta MU Beri Waktu untuk Erik Ten Hag
Manajer Manchester United Erik Ten Hag. (c) AP Photo/Dave Thompson

Bola.net - Manajer West Ham David Moyes menyarankan Manchester United untuk bersabar dengan Erik ten Hag dan memberinya lebih banyak waktu di klub.

Manchester United saat ini memasuki musim kedua di bawah asuhan Ten Hag. Namun, performa Setan Merah sepanjang musim ini sangat tidak stabil.

Manchester United saat ini terdampar di posisi tujuh klasemen Premier League. Setan Merah sudah menelan tujuh kekalahan di liga.

Ten Hag saat ini berada dalam situasi yang sulit. Ada desakan agar sang pelatih dipecat setelah Setan Merah menelan sejumlah hasil buruk.

1 dari 4 halaman

Beri Waktu Ten Hag

​Manchester United akan menghadapi West Ham pada akhir pekan ini. Moyes yang pernah dipecat Setan Merah menyarankan mantan klubnya untuk bersabar dengan Ten Hag.

“Saya tidak ingin membuat terlalu banyak komentar tentang [Manchester United]," kata Moyes dilansir Sky Sports.

"Tapi saya berharap mereka memberikan waktu kepada manajer untuk mewujudkan semua yang dia ingin lakukan, dan memberinya setiap kesempatan untuk sukses.”

2 dari 4 halaman

Bisa Kembali Berjaya

Manchester United mengalami penurunan setelah ditinggal Sir Alex Ferguson. Moyes juga merasa sangat yakin kalau Ten Hag bisa membawa Setan Merah kembali berjaya.

“Sir Alex [Ferguson] bisa melakukannya dan saya yakin seseorang akan membawa Manchester United kembali ke level yang sama," lanjutnya.

"Saya berharap itu adalah Erik. Saya yakin tidak akan lama lagi mereka akan kembali berkompetisi di semua kompetisi besar dan memuncaki liga lagi.”

Sumber: Sky Sports

3 dari 4 halaman

Jadwal Pertandingan West Ham Berikutnya

Pertandingan: West Ham vs Manchester United

Kompetisi: Premier League

Venue: London Stadium

Hari: Sabtu, 23 Januari 2023

Jam: 19.30 WIB