David Luiz Tinggalkan Anfield dengan Bahagia

David Luiz Tinggalkan Anfield dengan Bahagia
David Luiz (c) AFP

Bola.net - - David Luiz mengatakan ia bahagia usai mencetak gol ketika bermain imbang 1-1 melawan semalam, meski ia harus turun dengan kondisi cedera lutut.

Sang bek mencetak gol pembuka untuk tim tamu di duel Premier League yang berlangsung di Anfield, usai melepas tendangan bebas keras melewati tembok Liverpool di menit ke-24.

Namun Georginio Wijnaldum menyamakan kedudukan di babak kedua sebelum Simon Mignolet menyelamatkan penalti Diego Costa, untuk membantu tim asuhan Jurgen Klopp menutup laga dengan skor imbang 1-1.

Meski gagal meraih tiga angka penuh, Luiz berkeras bahwa hasil pertandingan itu cukup bagus karena Chelsea kini unggul sembilan angka di puncak klasemen.

"Saya merasa lelah!" tutur Luiz di BT Sport.

"Tidak pernah mudah untuk bermain di sini atau mendapat tiga angka penuh. Kami bisa saja menang, namun mereka bermain amat bagus. Pada akhirnya, itu hasil yang bagus."

"Saya kira kedua tim bermain luar biasa. Suporter yang ada di sini luar biasa. Anda harus bahagia sebagai pemain, karena bisa bermain di pertandingan seperti ini."