
Bola.net - - David Luiz mengaku rela menukar posisinya di susunan Tim Terbaik PFA asal bisa mendapat jaminan memenangkan Premier League musim ini.
Usai kembali ke Stamford Bridge di musim panas 2016, pemain belakang asal Brasil itu menunjukkan kedewasaan di permainannya. Hal tersebut membuatnya masuk dalam susunan pemain terbaik PFA, bersama Gary Cahill, N'Golo Kante, dan Eden Hazard.
Namun demikian, menurut sang pemain, gelar juara di level tim jauh lebih penting.
"Itu luar biasa untuk saya, namun yang terpenting adalah gelar juara," tutur Luiz di laman resmi klub.
"Saya senang para pemain kami dihargai oleh pemain lainnya. Saya terus bekerja keras menunjukkan yang terbaik, dan saya bahagia, namun saya akan menukarnya demi trofi juara. Memenangkan keduanya akan luar biasa."
Nathan Ake dan pemain Chelsea
Luiz datang ke Chelsea dari PSG musim ini dan ia mengaku bangga bisa membawa timnya duduk di puncak klasemen liga.
"Anda selalu mengharap yang terbaik. Ketika saya memutuskan kembali, saya tahu akan bekerja dengan manajer fantastis, di klub dengan tim dan kota yang fantastis," lanjutnya.
"Anda punya ambisi, namun semua tergantung kerja keras. Kami terus berjuang demi trofi juara tiap hari. Tekanan adalah hal yang bagus, namun kami harus terus merendah dan memberikan yang terbaik."
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 7 Mei 2017 18:33
-
Liga Inggris 7 Mei 2017 15:47
-
Liga Italia 7 Mei 2017 14:25
-
Liga Inggris 7 Mei 2017 09:26
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...