
Bola.net - - David Luiz berharap pemain baru Chelsea, Tiemoue Bakayoko segera adaptasi dengan Premier League. Ia yakin gelandang 22 tahun tersebut akan memberikan dampak besar untuk timnya ketika sudah bisa bermain.
Chelsea mendapatkan Bakayoko dari AS Monaco pada bursa transfer musim panas ini. Musim lalu, Bakayoko memiliki peran besar ketika mengantarkan Monaco menjadi juara Ligue 1 dan lolos hingga semi final di Liga Champions.
Bakayoko belum masuk dalam skuat ketika Chelsea menjalani laga perdananya di Premier League. Menghadapi Burnley di Stamford Bridge, juara bertahan liga Inggris tersebut menelan kekalahan 2-3.
"Baka adalah orang yang spesial, anak kecil yang punya kerendahan hati yang bagus. Saya katakan kecil karena ia masih 22 tahun sementara saya 30 tahun tapi ia seperti monster," ucap Luis pada SFR Sport.
"Saya berharap ia bisa melakukan hal yang sama seperti di Prancis. Ia bermain bagus baik di liga maupun di Liga Champions. Saya ingin ia adaptasi dengan cepat di liga Inggris."
"[Di sini] ada sedikit perbedaan intensitas. Ia akan tahu akan ada banyak monster seperti dia. Tapi dia anak yang baik, yang selalu bekerja dengan baik," puji Luiz pada Bakayoko.
Baca Juga:
- Hart Ingin Beri Bukti pada Bilic dan Southgate, Tidak pada Guardiola
- Mourinho Tak Mau Ikut Campur soal Komentar Pedas Danny Rose
- Jones Ingin Old Trafford Jadi Tempat Angker Lagi untuk Tim Tamu
- Hart Ingin Tinggalkan Man City secara Permanen
- Lloris Bela Kebijakan Transfer Tottenham pasca Kritikan Rose
- Wenger: Tidak Ada Kabar Terbaru soal Sanchez
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 12 Agustus 2017 23:00
-
Liga Inggris 12 Agustus 2017 22:54
-
Liga Inggris 12 Agustus 2017 21:40
-
Liga Inggris 12 Agustus 2017 21:00
-
Liga Inggris 12 Agustus 2017 18:10
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 05:24
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:12
-
Bolatainment 21 Maret 2025 05:05
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:03
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:48
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...