David Luiz: Chelsea Tak Boleh Kehilangan Willian, Courtois, dan Hazard!

David Luiz: Chelsea Tak Boleh Kehilangan Willian, Courtois, dan Hazard!
David Luiz (c) AFP

Bola.net - - Tiga nama pemain Chelsea, Willian, Thibaut Courtois, dan Eden Hazard, kerap kali diberitakan akan hengkang pada bursa transfer musim panas ini. Namun rekan setimnya, David Luiz, meyakini bahwa ketiganya tidak akan ke mana-mana.

Pada musim depan, Chelsea dipastikan akan berlaga di Liga Europa menyusul performa yang buruk saat masih diasuh oleh Antonio Conte. Hal itulah yang diyakini membuat tiga punggawa andalan The Blues dikabarkan ingin berganti seragam.

Hazard dan Courtois belakangan ini diyakini akan bergabung dengan klub raksasa Spanyol, Real Madrid. Sedangkan Willian sendiri kabarnya sudah mendapatkan tawaran dari sang jawara La Liga musim lalu, Barcelona.

1 dari 3 halaman

Yakin Akan Bertahan

Yakin Akan Bertahan

Thibaut Courtois (c) LES David Luiz sendiri tak ingin ketiga rekan setimnya itu meninggalkan Chelsea musim depan. Bagi pemain asal Brasil tersebut, kontribusi dari ketiganya masih sangat dibutuhkan di Stamford Bridge.

"Kami berbicara hampir setiap hari, mereka senang bermain untuk Chelsea," ujar Luiz kepada Sky Sports News usai laga uji coba Chelsea melawan Perth Glory hari Senin (23/7) kemarin.

"Saya tidak akan membiarkan mereka pergi! Saya pikir mereka akan bertahan," lanjutnya.
2 dari 3 halaman

Butuh Pemain Terbaik di Chelsea

Butuh Pemain Terbaik di Chelsea

Eden Hazard dan Willian (c) Chelsea FC Luiz pun cukup pede masih bisa melihat ketiga rekannya itu akan tetap menghiasi Stamford Bridge musim depan. Ia meyakini bahwa klub akan melakukan segara cara untuk mempertahankan mereka.

"Serius, saya tidak bercanda. Chelsea harus mempertahankan pemain terbaiknya, dan ketiga pemain ini adalah kunci bagi tim kami. Jadi, saya ingin mereka bertahan," tambahnya.

"Mereka adalah pemain yang fantastis dengan talenta yang fantastis pula. Kami butuh pemain terbaik di Chelsea," pungkasnya.

Sang pelatih baru, Maurizio Sarri, juga meyakini bahwa ketiga pemain tersebut akan bertahan di bawah asuhannya. Walaupun demikian, pelatih asal Italia itu mengaku masih belum berbicara empat mata dengan mereka.