David de Gea Merasa Lebih Dihargai di Inggris

David de Gea Merasa Lebih Dihargai di Inggris
David De Gea (c) ist

Bola.net - - Penjaga gawang Manchester United, David de Gea, mengaku bahwa dirinya lebih merasa dihargai selama bermain di Inggris ketimbang di Spanyol.

De Gea percaya bahwa ia bukan satu-satunya yang merasa demikian, lantaran dalam beberapa tahun belakangan ada banyak pemain Spanyol yang mencoba peruntungan dengan bermain di luar negeri.

Mantan kiper Atletico Madrid itu mengatakan di Sportsmole: "Bukan cuma saya, kami semua yang meninggalkan Spanyol merasa bahwa kami tidak mendapatkan sorotan sebanyak ketika kami masih bermain di Spanyol."

David De GeaDavid De Gea

"Mereka tidak banyak mengikuti perkembangan kami dan banyak orang sedikit melupakan kami. Selain itu, dengan budaya di Inggris, para pemain amat dihormati dan dicintai. Mereka yang meninggalkan Spanyol sedikit terlupakan, namun kami coba untuk menunjukkan kemampuan kami."

Spanyol tengah bersiap untuk menghadapi Rusia di laga uji coba pekan ini, dan De Gea berkeras bahwa mereka akan coba bermain secara serius.

"Kami bakal harus bermain dengan baik untuk menang. Dan itu adalah pertandingan yang penting untuk membuat kami terus berkembang sebagai tim."