
- West Ham akan menjamu Chelsea pada matchweek 6 Premier League 2018/19, Minggu (23/9). Berikut beberapa data dan fakta yang melatarbelakangi pertandingan dua rival sekota di London Stadium ini.
West Ham memenangi tiga dari enam laga kandang terakhirnya melawan Chelsea di Premier League (M3 K3).
Advertisement
Di Premier League musim lalu, West Ham memenangi laga kandangnya melawan Chelsea dengan skor 1-0 lewat gol tunggal Marko Arnautovic.
Hanya Arsenal, dengan 123 kemenangan, yang sudah memenangi derby-derby London lebih banyak daripada Chelsea (121 kemenangan) di Premier League. Sementara itu, West Ham adalah yang paling sering kalah (95).
Marko Arnautovic (3 gol, 1 assist) sudah terlibat langsung dalam terciptanya 80% gol yang telah dicetak West Ham (5 gol) di Premier League musim ini.
Manuel Pellegrini sebelumnya sudah delapan kali menghadapi Chelsea. Rekornya seimbang: M3 S2 K3.
Maurizio Sarri (Chelsea) berpeluang menjadi manajer ketiga yang memenangi enam laga pertamanya di Premier League, setelah Carlo Ancelotti (Chelsea 2009/10) dan Josep Guardiola (Manchester City 2016/17).
Chelsea memenangi sembilan dari 11 laga terakhirnya di Premier League.
Chelsea selalu mencetak minimal dua gol dalam lima laga terakhirnya di Premier League.
Chelsea telah mencetak 14 gol dan baru kebobolan empat dalam lima laga yang sudah mereka mainkan di Premier League musim ini. Gol-gol Chelsea itu dicetak oleh Eden Hazard (5), Pedro (3), Alvaro Morata, Jorginho, Marcos Alonso, N'Golo Kante dan Willian.
Eden Hazard sudah mengemas lima gol dan dua assist dalam lima penampilan di Premier League musim ini. Hazard juga telah mengukir empat gol dan tiga assist dalam 11 penampilan melawan West Ham di kompetisi ini.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 September 2018 23:00
-
Liga Eropa UEFA 21 September 2018 17:26
Statistik Laga PAOK Salonika vs Chelsea: The Blues Kuasai Liga Europa
-
Liga Eropa UEFA 21 September 2018 15:09
Minta Istirahat, Hazard Dinilai Tak Akan Samai Level Ronaldo dan Messi
-
Liga Eropa UEFA 21 September 2018 15:00
Mainkan Tim Kuat Lawan PAOK, Maurizio Sarri Dapat Kritikan Keras
-
Liga Eropa UEFA 21 September 2018 14:00
Minta Istirahat, Hazard Dinilai Tak Akan Samai Level Ronaldo dan Messi
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...