Data dan Fakta Premier League: Watford vs Manchester City

Data dan Fakta Premier League: Watford vs Manchester City
Premier League, Watford vs Manchester City (c) Bola.net

Bola.net - Peringkat 2 Manchester City akan menghadapi peringkat 17 Watford di pekan ke-37 Premier League 2019/20, Rabu (22/7/2020). Berikut beberapa data dan fakta yang melatarbelakangi pertandingan ini.

Pada pertemuan pertama di Premier League musim ini, pada pekan ke-6, City membantai Watford 8-0 di Etihad Stadium. City menang lewat gol-gol David Silva, Sergio Aguero (penalti), Riyad Mahrez, Nicolas Otamendi, Kevin De Bruyne, dan Bernardo Silva (3).

Dalam laga tandangnya melawan Watford di Premier League musim lalu, City menang tipis 2-1. City unggul lewat gol-gol Leroy Sane menit 40 dan Riyad Mahrez menit 51, sedangkan Watford menipiskan selisih skor lewat gol Abdoulaye Doucoure menit 85.

City selalu menang dalam 12 laga terakhirnya melawan Watford di semua kompetisi.

Scroll terus ke bawah untuk statistik yang lebih lengkap.

1 dari 2 halaman

Statistik Watford

Statistik Watford

Troy Deeney (c) PA Images

Watford di Premier League musim ini: M8 S10 K18, gol 34-57.

Rekor kandang Watford di Premier League musim ini: M6 S6 K6, gol 22-23.

Gol terbanyak untuk Watford di Premier League musim ini: Troy Deeney (9).

Assist terbanyak untuk Watford di Premier League musim ini: Gerard Deulofeu (5).

Tak ada hasil imbang dalam 6 laga terakhir Watford di Premier League (M2 S0 K4).

Selalu tercipta minimal 3 gol dalam 5 laga terakhir Watford di Premier League.

Watford selalu menang dalam 2 laga kandang terakhirnya di Premier League: 2-1 vs Norwich, 2-1 vs Newcastle.

Watford selalu mencetak minimal 2 gol dalam 7 dari 10 laga kandang terakhirnya di Premier League.

Watford belum pernah menang atas City di Premier League (M0 S2 K9).

Berikutnya: Arsenal vs Watford (26/7/2020 - Premier League).

2 dari 2 halaman

Statistik Manchester City

Statistik Manchester City

Raheem Sterling (c) AP Photo

City di Premier League musim ini: M24 S3 K9, gol 93-35.

Rekor tandang City di Premier League musim ini: M10 S1 K7, gol 41-22.

Gol terbanyak untuk City di Premier League musim ini: Raheem Sterling (17).

Assist terbanyak untuk City di Premier League musim ini: Kevin De Bruyne (18).

City memenangi 3 laga terakhirnya di Premier League, mencetak 12 gol dan cuma kebobolan 1 gol.

City selalu mencetak minimal 2 gol dalam 3 laga terakhirnya di Premier League.

Tak ada hasil imbang dalam 11 laga tandang terakhir City di Premier League (M6 S0 K5).

City selalu mencetak minimal 2 gol dalam 12 laga terakhirnya melawan Watford di semua kompetisi.

Berikutnya: Manchester City vs Norwich City (26/7/2020 - Premier League).