Data dan Fakta Premier League: Sunderland vs Manchester United

Data dan Fakta Premier League: Sunderland vs Manchester United
Sunderland vs Manchester United. (c) Bola
- akan menjalani pertandingan matchday 26 Premier League dengan menjamu Manchester United. Pertandingan ini akan digelar di Stadium of Light pada hari Sabtu (13/02) pukul 19:45 WIB.


Berikut adalah data dan fakta pertandingan tersebut:

  • Sunderland gagal mencetak gol dalam delapan dari 12 pertandingan Premier League terakhir melawan Manchester United. Dalam empat laga lainnya, mereka hanya mencetak masing-masing satu gol.

  • Man United sudah menang 21 kali dan hanya kalah dua kali dalam 29 pertemuan terakhir melawan Sunderland di ajang Premier League.

  • Sunderland tak pernah menang atas Manchester United di Stadium of Light (imbang 4 kali dan kalah sembilan kali).

  • Wayne Rooney terlibat dalam delapan gol di enam laga Premier League sepanjang tahun 2016 ini. Pada 2015, ia juga terlibat dalam delapan gol namun dicapai dalam 33 pertandingan.

  • Sunderland adalah tim dengan catatan tanpa clean sheet terpanjang di Premier League saat ini (11 pertandingan).

  • Man United hanya mengumpulkan enam poin dari enam laga away Premier League terakhir.

  • Sunderland hanya menang enam kali dari 49 pertandingan Premier League yang digelar pada bulan Februari.

  • Manchester United merupakan tim dengan rekor poin per pertandingan Premier League tertinggi sepanjang bulan Februari.

  • Hanya Sergio Aguero (7 gol) yang mencetak gol lebih banyak pada 2016 ini dibanding Jermain Defoe (6 gol) dan Wayne Rooney (5 gol).

  • Marouane Fellaini berpeluang menjalani laga ke-200nya di Premier League dalam laga ini. Ia akan menjadi pemain Belgia kedua yang mencapai angka ini setelah Vincent Kompany. [initial]

     

 (bola/hsw)