Data dan Fakta Premier League: Manchester United vs Leicester City

Data dan Fakta Premier League: Manchester United vs Leicester City
Selebrasi Gol Romelu Lukaku (c) MUFC

Bola.net - - Manchester United akan berusaha kembali meraih tiga poin saat menjamu Leicester City di matchday 3 Premier League di Old Trafford, Sabtu .

Pertandingan ini akan jadi pertandingan yang berat bagi anak-anak asuh Craig Shakespeare. Sebab saat ini Setan Merah tampil begitu beda ketimbang musim lalu. Pasukan Jose Mourinho tersebut kini tampil sangat solid, atraktif dan yang paling mengerikan, haus gol.

Sebelum pertandingan tersebut digelar, simak dahulu data dan fakta yang terjadi tentang pertemuan kedua tim tersebut.

  • MU hanya kalah dua kali dari 22 pertemuan terakhir mereka lawan Leicester di Premier League. Salah satu kekalahan itu terjadi di Old Trafford pada Januari 1998 silam (0-1).

  • Henrikh Mkhitaryan sudah mencetak empat assist sejauh ini dari dua pertandingan di Premier League. Dia pun berpeluang jadi pemain pertama dalam sejarah kompetisi EPL yang bisa mencetak dua assist dalam tiga laga beruntun.

  • Jose Mourinho telah menghadapi 74 manajer yang berbeda di sepanjang karirnya di Premier League dan Craig Shakespeare akan jadi manajer yang ke-75.

  • Dari 74 pertandingan tersebut, Mourinho berhasil meraih kemenangan sebanyak 62 kali.

  • Leicester selalu berhasil mencetak gol di 14 pertandingan Premier League yang mereka jalani di bawah asuhan Shakespeare. Dari 14 laga itu, Jamie Vardy menyumbangkan delapan gol.

  • Setan Merah tak terkalahkan di 29 dari 31 pertandingan terakhir mereka di Premier League.

  • United berhasil mencatatkan clean sheet di delapan dari 11 pertandingan terakhir mereka di Premier League.

  • United telah memenangkan tujuh dari delapan pertandingan terakhir mereka melawan Leicester di semua ajang kompetisi.

  • Leicester City gagal menang di 20 dari 22 pertandingan tandang terakhir mereka di kompetisi EPL.

  • Setan Merah berhasil mencetak setidaknya dua gol di tiga pertandingan terakhir mereka melawan Leicester di semua ajang kompetisi.

(bola/dim)