Data dan Fakta Premier League: Huddersfield Town vs Liverpool

Data dan Fakta Premier League: Huddersfield Town vs Liverpool
(c) Bola.net

Bola.net - - Peringkat 18 Huddersfield Town akan menjamu peringkat 3 Liverpool pada matchweek 9 Premier League 2018/19, Sabtu (20/10). Berikut beberapa data dan fakta yang melatarbelakangi pertandingan di John Smith's Stadium ini.

Musim lalu, yang merupakan musim perdana mereka di Premier League, Huddersfield dikalahkan Liverpool dengan skor identik 0-3 kandang dan tandang.

Musim lalu, Liverpool mengalahkan Huddersfield 3-0 di Anfield lewat gol-gol Daniel Sturridge, Roberto Firmino dan Georgino Wijnaldum. The Reds kemudian menang 3-0 di kandang Huddersfield melalui gol-gol Emre Can, Firmino dan Mohamed Salah (penalti).

Huddersfield masih tanpa kemenangan dan baru mengumpulkan tiga poin di Premier League musim ini (M0 S3 K5).

Huddersfield juga baru mencetak empat gol dan sudah kebobolan 17 gol di Premier League musim ini. Empat gol Huddersfield itu dicetak oleh Christopher Schindler, Jon Gorenc Stankovic, Zanka, dan Philip Billing.

Huddersfield tak mencetak satu golpun dalam empat laga kandang yang sudah mereka mainkan di Premier League musim ini (M0 S1 K3).

Huddersfield selalu kalah tanpa bisa mencetak gol dalam dua laga kandang terakhirnya di Premier League: 0-1 vs Crystal Palace, 0-2 vs Tottenham.

Liverpool tak terkalahkan dalam sembilan laga terakhirnya di Premier League (M7 S2 K0).

Liverpool belum terkalahkan di Premier League musim ini (M6 S2 K0), sudah mencetak 15 gol dan bari kebobolan tiga.

Liverpool selalu imbang dalam dua laga terakhirnya di Premier League: 1-1 vs Chelsea (tandang), 0-0 vs Manchester City (kandang).

Liverpool selalu kebobolan dalam tiga laga tandang terakhirnya di Premier League: menang 2-1 vs Leicester, menang 2-1 vs Tottenham, imbang 1-1 vs Chelsea.

Gol terbanyak untuk Liverpool di Premier League 2018/19 sejauh ini: Sadio Mane (4).

Assist terbanyak untuk Liverpool di Premier League 2018/19 sejauh ini: Andrew Robertson, James Milner, Roberto Firmino (masing-masing 2 assist).