
Bola.net - - Peringkat 7 Bournemouth akan menjamu peringkat 2 Liverpool pada matchweek 16 Premier League 2018/19, Sabtu (08/12). Berikut beberapa data dan fakta yang melatarbelakangi pertandingan di Vitality Stadium ini.
Dalam laga kandangnya melawan Liverpool di Premier League musim lalu, Bournemouth kalah 0-4. Bournemouth tumbang oleh gol-gol Philippe Coutinho, Dejan Lovren, Mohamed Salah dan Roberto Firmino.
Liverpool musim itu juga mengalahkan Bournemouth 3-0 di Anfield lewat gol-gol Sadio Mane, Mohamed Salah dan Roberto Firmino.
Advertisement
Bournemouth hanya menang sekali dalam enam pertemuan melawan Liverpool di Premier League (M1 S1 K4). Kemenangan itu adalah 4-3 di Vitality Stadium pada musim 2016/17.
Callum Wilson menyumbang tiga gol dan satu assist dalam lima penampilan terakhirnya untuk Bournemouth di Premier League.
Ryan Fraser mengukir dua gol dan tujuh assist dalam sembilan penampilan terakhirnya untuk klub dan tim nasional Skotlandia.
Gol terbanyak untuk Bournemouth di Premier League 2018/19 sejauh ini: Callum Wilson (8).
Assist terbanyak untuk Bournemouth di Premier League 2018/19 sejauh ini: Ryan Fraser (7).
Rekor Eddie Howe vs Liverpool: M1 S1 K7.
Rekor Jurgen Klopp vs Bournemouth: M4 S1 K1.
Liverpool selalu mencetak dua gol atau lebih dalam lima laga terakhirnya melawan Bournemouth di semua kompetisi.
Liverpool belum terkalahkan di Premier League musim (M12 S3 K0), mencetak 30 gol dan baru kebobolan enam gol.
Liverpool selalu menang dalam empat laga terakhirnya di Premier League, mencetak sembilan gol dan hanya kebobolan satu gol.
Liverpool selalu menang dan selalu mencetak tiga gol dalam tiga laga tandang terakhirnya di Premier League: 3-0 vs Watford, 3-1 vs Burnley.
James Milner selalu menyumbang satu gol dalam dua penampilan terakhirnya untuk Liverpool di semua kompetisi.
Roberto Firmino telah mencetak tiga gol dalam enam penampilan melawan Bournemouth di Premier League. Dia mencetak masing-masing satu gol dalam dua pertemuan musim lalu.
Gol terbanyak untuk Liverpool di Premier League 2018/19 sejauh ini: Mohamed Salah (7).
Assist terbanyak untuk Liverpool di Premier League 2018/19 sejauh ini: Mohamed Salah (4).
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 6 Desember 2018 21:59
-
Liga Inggris 6 Desember 2018 19:45
Ferdinand Akui Kelas MU Tertinggal Jauh dari City dan Liverpool
-
Liga Inggris 6 Desember 2018 19:20
Virgil van Dijk: Liverpool Berada di Jalur Yang Tepat Untuk Jadi Juara
-
Liga Inggris 6 Desember 2018 16:00
-
Liga Inggris 6 Desember 2018 14:58
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 24 Maret 2025 07:54
-
Piala Dunia 24 Maret 2025 07:24
-
Liga Italia 24 Maret 2025 07:22
-
Piala Eropa 24 Maret 2025 06:26
-
Liga Italia 24 Maret 2025 06:25
-
Liga Italia 24 Maret 2025 06:17
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...