Data dan Fakta Premier League: Arsenal vs Burnley

Data dan Fakta Premier League: Arsenal vs Burnley
(c) Bola.net

Bola.net - - Peringkat 5 Arsenal akan menjamu peringkat 18 Burnley pada matchweek 18 Premier League 2018/19, Sabtu (22/12). Berikut beberapa data dan fakta yang melatarbelakangi pertandingan di Emirates Stadium ini.

Dalam laga kandangnya melawan Burnley di Premier League musim lalu, Arsenal menang telak 5-0. Gol-gol Arsenal dicetak oleh Pierre-Emerick Aubameyang (2), Alexandre Lacazette, Sead Kolasinac dan Alex Iwobi.

Arsenal selalu menang dalam delapan laga terakhirnya melawan Burnley di semua kompetisi.

Arsenal belum pernah kalah melawan Burnley di Premier League. Arsenal meraih tujuh kemenangan dan sekali imbang dalam delapan pertemuan, mencetak 17 gol dan hanya kebobolan tiga gol.

Arsenal memenangi keempat laga kandangnya melawan Burnley di Premier League, mencetak 13 gol dan hanya kebobolan dua gol.

Arsenal selalu mencetak tiga gol atau lebih dalam tiga dari empat laga kandang sebelumnya melawan Burnley di Premier League.

Scroll terus ke bawah.

1 dari 2 halaman

Performa dan Statistik

Arsenal tak terkalahkan dalam delapan laga kandang terakhirnya di Premier League (M6 S2 K0).

Arsenal mengumpulkan 20 poin dari sembilan laga kandang yang sudah mereka mainkan di Premier League musim ini (M6 S2 K1), mencetak 17 gol dan kebobolan delapan gol.

Arsenal memenangi dua laga kandang terakhirnya di Premier League, yakni 4-2 vs Tottenham dan 1-0 vs Huddersfield.

Gol terbanyak untuk Arsenal di Premier League 2018/19 sejauh ini: Pierre-Emerick Aubameyang (10).

Assist terbanyak untuk Arsenal di Premier League 2018/19 sejauh ini: Aaron Ramsey (6).

Rekor Sean Dyche vs Arsenal: M0 S0 K7.

Burnley baru mengumpulkan 12 poin di Premier League musim ini (M3 S3 K11), mencetak 15 gol dan kebobolan 33 gol. Hanya Fulham yang telah kebobolan lebih banyak (42 gol).

Burnley hanya mendapatkan lima poin dari sembilan laga tandang yang sudah mereka mainkan di Premier League musim ini (M1 S2 K5), mencetak enam gol dan kebobolan 18.

Burnley hanya menang sekali dalam sepuluh laga terakhirnya di Premier League (M1 S2 K7), yakni 1-0 menjamu Brighton lewat gol tunggal James Tarkowski pada pekan ke-16.

Burnley hanya menang sekali dalam 11 laga tandang terakhirnya di Premier League.

Burnley gagal mencetak gol dalam lima dari tujuh laga tandang terakhirnya di Premier League.

Gol terbanyak untuk Burnley di Premier League 2018/19 sejauh ini: James Tarkowski, Sam Vokes (masing-masing 3).

Assist terbanyak untuk Burnley di Premier League 2018/19 sejauh ini: Johann Gudmundsson (4).

2 dari 2 halaman

Berita Video

Berita video Jose Mourinho telah menghabiskan 6,5 triliun rupiah selama menjadi manajer di Manchester United, tapi apa hasilnya?