Darmian Minta MU Terus Berjuang di Periode Sibuk

Darmian Minta MU Terus Berjuang di Periode Sibuk
Matteo Darmian (c) AFP

Bola.net - - Matteo Darmian meminta Manchester United untuk terus berjuang keras dan menunjukkan permainan konsisten di sepanjang periode sibuk kali ini.

United tengah tak terkalahkan di liga, sejak dibantai Chelsea di akhir September. Mereka minimal meraih satu poin di delapan pertandingan beruntun dan menang 2-0 atas West Brom di pertandingan terakhir pekan lalu.

"Kami memang layak untuk meraih kemenangan. Kami mencetak gol awal dan kami mengendalikan permainan. Hal tersebut memberikan kami tiga angka yang penting dan juga empat kemenangan beruntun. Kami sangat percaya diri, dan setiap kemenangan membuat kami terus percaya diri," tutur Darmian di laman resmi klub.

"Kami harus terus seperti ini dan fokus di periode sibuk nanti."

United akan bermain melawan Sunderland di Boxing Day dan Darmian percaya timnya bisa segera kembali memangkas jarak dengan Tottenham, dan Chelsea.

"Pemulihan kami di beberapa hari mendatang amat penting, jadi kami bisa amat siap untuk periode Natal yang amat penting," tutur Darmian.

"Kami harus terus berjuang, sehingga kami bisa memangkas jarak dengan tim yang ada di papan atas klasemen."