Danilo: Zidane dan Guardiola Luar Biasa

Danilo: Zidane dan Guardiola Luar Biasa
Josep Guardiola (c) AFP

Bola.net - - mengatakan ia amat senang bisa mendapatkan kesempatan bekerja sama dengan dua manajer terbaik dunia, usai sempat membela Real Madrid dan kini bergabung dengan Manchester City.

Danilo mendarat di City di bursa transfer musim panas dan sudah memainkan sembilan pertandingan di semua kompetisi sejauh ini. The Citizens sekarang duduk di puncak klasemen Premier League dengan keunggulan lima poin.

Usai memenangkan Liga Champions bersama Zinedine Zidane musim lalu, Danilo mengaku amat senang bisa mendapatkan kesempatan bekerja sama dengan Josep Guardiola.

"Zidane dan Guardiola adalah dua pelatih yang luar biasa," tutur Danilo menurut Cadena SER.

Zinedine ZidaneZinedine Zidane

"Saya memiliki hubungan yang amat baik dengan Zidane selama dua tahun di Madrid dan sekarang saya memiliki hubungan yang amat bagus dengan Guardiola."

Manchester City baru saja memastikan diri lolos ke babak perempat final Piala Liga setelah menang 4-1 via adu penalti atas Wolverhampton.

Akhir pekan ini, tim asuhan Guardiola akan menghadapi West Brom dalam laga lanjutan Premier League yang akan dimainkan di The Hawthorns.