Danai Transfer Bale, MU Siap Jual Satu Pemain

Danai Transfer Bale, MU Siap Jual Satu Pemain
Gareth Bale (c) AFP
- Manchester United siap melepas satu pemain bintangnya, demi mendapatkan tanda tangan Gareth Bale di Real Madrid, menurut laporan yang diturunkan oleh The Mirror belum lama ini.


Bale dikabarkan marah dengan manajemen Madrid usai mereka memutuskan memecat Rafael Benitez dan United siap memanfaatkan situasi yang ada dengan memberikan penawaran senilai 75 juta poundsterling untuk pemain berusia 26 tahun.


Namun mengingat klub sudah membelanjakan begitu banyak uang di bursa musim panas lalu, United ingin melepas setidaknya satu bintang mereka guna meringankan ambisi dalam mendapatkan Bale.


Disebutkan bahwa Setan Merah kini ingin menjual Marouane Fellaini.


Laporan yang sebelumnya beredar mengatakan bahwa AC Milan ingin membeli pemain asal Belgia dengan harga 14,8 juta poundsterling di bursa Januari.


CEO Adriano Galliani disebut merupakan salah satu pengagum mantan pemain Everton dan siap mengeluarkan dana untuk membeli pemain berusia 28 tahun dalam waktu dekat. [initial]


 (mir/rer)