Daley Blind: Matthijs De Ligt akan Sukses di Klub Manapun!

Daley Blind: Matthijs De Ligt akan Sukses di Klub Manapun!
Matthijs De Ligt (c) AFP

Bola.net - - Bek senior Ajax Amsterdam, Daley Blind turut angkat bicara terkait rumor masa depan Matthijs De Ligt. Blind optimis juniornya itu bakalan memetik kesuksesan besar di klub manapun yang ia bela musim depan.

Pemain berusia 19 tahun itu mulai diperhatikan publik sejak dua tahun yang lalu. Di usianya yang pada saat itu masih berusia 17 tahun, ia sudah menjadi starter reguler di jantung pertahanan Ajax di mana ia disebut-sebut menjadi salah satu bek muda terbaik di dunia saat ini.

Dengan talentanya yang besar, De Ligt menjadi rebutan di bursa transfer musim panas nanti. Klub-klub besar seperti Barcelona, Manchester United, dan Juventus disebut saling sikut untuk mendapatkan talenta muda asal Belanda itu.

Blind percaya bahwa De Ligt tidak akan kesulitan untuk bersinar di klub lain jika ia memutuskan pindah. "Dia sudah menjadi sosok yang penting bagi kami, dan itu bukan hanya karena ia merupakan kapten tim ini," buka Blind kepada Fox Sports.

Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.

1 dari 2 halaman

Kepemimpinan Papan Atas

Blind sendiri menilai ada satu kualitas yang membedakan De Ligt dengan bakat-bakat top lainnya saat ini.

Ia percaya De Ligt memiliki figur kepemimpinan yang sangast bagus sehingga ia bisa membantu timnya bangkit di saat-saat yang sulit yang dihadapi timnya.

"Dia memiliki kepribadian yang hebat. Dia menjadi sosk pemimpinm bagi tim ini, di mana ia bisa membimbing tim ini melewati periode-periode yang sulit."

2 dari 2 halaman

Bakat Luar Biasa

Selain kepemimpinannya, Blind yakin De Ligt akan sukses di klub manapun karena ia percaya juniornya tersebut memiliki bakat yang sangat besar.

"Saya rasa dia sudah menjadi salah satu bek terbaik di dunia saat ini. Anda bisa melihat itu pada permainannya di musim ini."

"Dia adalah talenta yang luar biasa, dan itu sudah sangat jelas. Ia bisa bermain di klub manapun di dunia ini." tutup mantan bek Manchester United tersebut.