Dalam Kondisi Terpuruk, Frank Lampard Malah Dapat Dukungan dari Pemilik Everton

Dalam Kondisi Terpuruk, Frank Lampard Malah Dapat Dukungan dari Pemilik Everton
Frank Lampard pada laga Tottenham vs Everton di pekan ke-28 Premier League 2021/2022 (c) AP Photo

Bola.net - Everton kini tengah terseok-seok di Premier League dengan menempati posisi 18 klasemen sementara. Namun, hasil minor tersebut pelatih Frank Lampard justru masih di dukung oleh sang pemilik The Toffees yakni Farhad Moshiri.

Setelah menghindari ancaman degradasi dari Premier League musim lalu, Everton kini terperosok di zona degradasi. Seamus Coleman dan kolega tidak pernah menang dalam empat pertandingan terakhir mereka.

Dengan kondisi seperti itu, posisi Lampard sebagai pelatih menjadi bahan spekulasi dan sedang dalam tekanan hebat. Lewat pernyataan tertulisnya, Moshiri secara terbuka mendukung pelatihnya tersebut.

"Sebagai pemegang saham mayoritas dan pelindung Everton yang dibanggakan, saya sangat menghormati dukungan dari Evertonians. Saya juga sepenuhnya menyadari dan memahami kekhawatiran yang mungkin dimiliki para penggemar," tulis Moshiri dalam tanggapan terbuka terhadap surat dari Everton Fans' Forum.

Simak isi surat terbuka dari Moshiri lebih lanjut di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Masih Percaya

Dalam isi surat lanjutannya, Moshiri masih memiliki keyakinan kepada Lampard. Tak hanya itu, pria berdarah Iran ini juga percaya dengan seluruh staf direksi Everton dan meyakini cepat atau lambat peringkat The Toffees akan naik.

"Saya memiliki keyakinan pada pekerjaan yang dilakukan tidak hanya oleh manajer kami, tetapi direktur sepak bola kami [Kevin Thelwell] dan dewan direksi kami," tulis Moshiri.

"Saya yakin bahwa kami memiliki para profesional yang terampil, berpengalaman, dan fokus di semua level klub. Kami semua sepakat bahwa posisi liga kami saat ini harus dan akan meningkat."

2 dari 4 halaman

Penggemar Tidak Puas

Lebih dari 67 kelompok penggemar dan media sosial, ditambah 21 klub pendukung resmi telah bergabung untuk kampanye #AllTogetherNow dan ada protes yang direncanakan setelah pertandingan hari Sabtu di Goodison Park.

Dengan memasang spanduk berskala besar yang mengekspresikan ketidakpuasan yang diharapkan kepada direksi.

Saat ini, jajaran petinggi Everton diisi oleh Farhad Moshiri, ketua Bill Kenwright dan kepala eksekutif Denise Barrett-Baxendale.

Moshiri jarang terlihat di pertandingan sementara Kenwright, yang membeli klub pada tahun 1999, dianggap sebagai konstanta dalam tahun-tahun tanpa trofi.

3 dari 4 halaman

Tuntut Perubahan

Kelompok NSNOW (nama yang diambil dari moto klub Nil Satis Nisi Optimum), telah mengorganisir protes hari Sabtu pada pertandingan melawan Southampton, ingin Moshiri membuat perubahan yang diperlukan untuk menyelamatkan Everton.

Kelompok penggemar kolektif Everton telah mengeluarkan tanggapannya terhadap surat terbuka dari Moshiri.

"Kami tahu klub kami menurun secara kompetitif. Kami tidak membutuhkan kata-kata hampa. Kami butuh perubahan. Tidak melakukan apa-apa bukan lagi strategi yang layak untuk Moshiri.#AllTogetherNow," tegas isi pesan kelompok tersebut.

Sumber: FotMob, BBC, dan Sky Sports

Penulis: Yoga Radyan