Dacourt: Verratti Bisa Saja ke MU

Dacourt: Verratti Bisa Saja ke MU
Marco Verratti (c) AFP
- Mantan bintang , Olivier Dacourt, mengatakan bahwa ia bisa melihat bintang , Marco Verratti, pindah ke Manchester United.


Verratti sebelumnya dikabarkan akan dibeli dengan harga 100 juta euro oleh United, usai ada kabar yang menyebut bahwa rekan dan juga teman dekatnya di tim Paris, Zlatan Ibrahimovic, tidak lama lagi juga akan mendarat di Old Trafford.


Dacourt lantas mengatakan pada Europe 1: "Semua orang tahu betapa pentingnya Verratti untuk PSG."


"Namun dengan kedekatan hubungan yang ia punya dengan Zlatan Ibrahimovic dan juga hubungannya dengan Jose Mourinho, saya tidak akan terkejut."


Sementara itu, laporan dari RMC mengatakan bahwa United sudah sempat menghubungi Verratti, namun presiden PSG, Nasser Al-Khelaifi, berkeras bahwa sang pemain tidak akan dijual di bursa transfer musim panas kali ini.


Mourinho disebut akan mendapatkan dana transfer senilai 200 juta poundsterling di musim panas nanti. Sejauh ini, manajer Portugal itu sudah menggunakannya untuk membeli bek Pantai Gading dari Villarreal, Eric Bailly. [initial]


 (eur/rer)