Curtis Jones yang Cetak Gol, Sadio Mane yang Berselebrasi Heboh

Curtis Jones yang Cetak Gol, Sadio Mane yang Berselebrasi Heboh
Sadio Mane merayakan golnya ke gawang Wolverhampton. (c) AP Photo

Bola.net - Kehebohan terjadi di Anfield begitu pemain Liverpool, Curtis Jones, berhasil mencetak gol ke gawang Everton. Semuanya tenggelam dalam euforia tidak terkecuali penggawa senior the Reds, Sadio Mane.

Curtis Jones menjadi pahlawan Liverpool saat bertemu Everton dalam laga babak ketiga FA Cup yang digelar hari Minggu (5/1/2020) kemarin. Ia melepaskan sepakan indah yang menggetarkan jala gawang lawan.

Berkat gol tersebut yang tercipta pada menit ke-71 tersebut, Liverpool berhasil keluar sebagai pemenang dengan skor tipis 1-0. The Reds pun berhak lolos ke babak berikutnya.

Jelas saja kalau Jones kebanjiran pujian setelah menciptakan gol indah tersebut. Salah satunya datang dari sang pelatih, Jurgen Klopp.

Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.

1 dari 2 halaman

Selebrasi Heboh Sadio Mane

Jurgen Klopp menurunkan sejumlah pemain mudanya saat bertemu Everton, salah satunya adalah Jones. Sementara pemain penting seperti Jordan Henderson dan Sadio Mane hanya didudukkan di bangku cadangan.

Klopp memutuskan untuk tidak memainkan Mane kendati Liverpool sangat membutuhkan gol untuk menang. Pemain berkebangsaan Senegal itu hanya melakukan pemanasan di samping lapangan saja.

Pada suatu waktu, ia seharusnya mengakhiri sesi pemanasan dan bisa kembali beristirahat. Namun ia memilih berhenti untuk sementara dan menyaksikan pertandingan secara langsung.

Lalu, pada saat itu, lahirlah gol indah dari Jones. Mane tak bisa membendung perasaan senangnya dan bukannya beristirahat, ia malah berlari dalam euforia dan ikut serta merayakan gol dari rekan setimnya tersebut.

2 dari 2 halaman

Aksi Minamino Pertama Kalinya

Selain gol dari Jones, pertandingan kali ini juga menyuguhkan aksi dari Takumi Minamino untuk pertama kalinya dengan seragam kebanggaan Liverpool. Seperti yang diketahui, ia adalah rekrutan anyar the Reds di musim dingin ini.

Seperti yang diketahui, Liverpool berhasil mendapatkan tanda tangan Minamino usai menebus klausul pembeliannya senilai 7,25 juta pounds. Sayangnya, ia tidak berkontribusi banyak di laga debutnya.

Minamino hanya bermain selama 70 menit saja. Ia ditarik keluar oleh Klopp untuk digantikan dengan pemain yang beroperasi di sektor tengah, Alex Oxlade-Chamberlain.

(Metro News)