Curhat di Instagram, Wilshere Harap Kontrak Baru di Arsenal

Curhat di Instagram, Wilshere Harap Kontrak Baru di Arsenal
Jack Wilshere (c) AFP

Bola.net - - Jack Wilshere mengindikasikan bahwa ia berniat memperpanjang kontraknya di , ketika mengungkap harapannya untuk tahun 2018.

Pemain Inggris merupakan salah satu nama yang kontraknya akan segera habis di Emirates.

Namun sementara Alexis Sanchez dan Mesut Ozil tidak memberikan indikasi mereka siap bertahan di klub, Wilshere justru melakukan sebaliknya.

Ia juga mengakui bahwa situasinya akan dinilai oleh klub di bursa Januari, namun pemain 26 tahun menyatakan tak punya keinginan meninggalkan London Utara.

Dalam sebuah unggahannya di Instagram, Wilshere mengharap Arsenal akan segera memberinya kontrak dalam waktu dekat.

Jack WilshereJack Wilshere

"Jadi di waktu yang hampir sama setahun lalu, saya adalah seorang pemain Bournemouth dan duduk di tribun Vitality Stadium, menyaksikan pertandingan Bournemouth melawan Arsenal, membayangkan apakah saya akan kembali bermain bersama Arsenal di Premier League lagi," tulisnya.

"Setelah mendapat hambatan baru, saya tidak pernah berhenti bermimpi dan percaya. Jika 2017 mengajarkan saya sesuatu, maka itu adalah pantang menyerah!"

"Saya senang bermain untuk klub ini dan semoga hal itu berlanjut untuk waktu yang lama. Tak sabar lagi menanti apa yang terjadi di 2018."