Cuma Jadi Cadangan, Kapten Arsenal Akui Tak Betah

Cuma Jadi Cadangan, Kapten Arsenal Akui Tak Betah
Mikel Arteta (c) AFP
Bola.net - Mikel Arteta mengakui bahwa ia kesulitan dengan peran anyarnya sebagai pemain cadangan di Arsenal, namun ia berusaha sekuat tenaga memberikan yang terbaik bagi tim.

Kehadiran Francis Coquelin di skuat Arsene Wenger membuat sang kapten kini cuma jadi pilihan kedua, meski ia sempat membuat kontribusi penting kala tim menang atas Chelsea dan Crystal Palace.

Arteta sendiri sempat mengalami cedera engkel dan hal tersebut membuatnya hanya tampil di 11 laga musim lalu.

"Keadaan saat ini amat sulit. Ini situasi yang baru bagi saya, dan saya ingin berusaha keras memberikan kontribusi sebaik mungkin. Saya tidak pernah jadi pemain cadangan sebelumnya. Anda hanya duduk di bangku cadangan dan berpikir 'bagaimana jika saya yang bermain?'" jelas Arteta pada London Evening Standard.

"Semuanya terlihat lebih lambat. Anda harus bisa melakukan pemanasan dengan benar dan hal tersebut akan sangat membantu ketika Anda nantinya mendapatkan kesempatan bermain." [initial]

 (les/rer)