
Bola.net - Chelsea punya target dan ambisi yang besar pada musim 2021/2022 nanti. Setelah menyabet gelar juara Liga Champions musim 2020/2021, tim racikan Thomas Tuchel tentu ingin capaian lebih baik lagi.
Chelsea diprediksi akan bersaing untuk semua gelar pada musim depan. The Blues bisa sangat kompetitif untuk bersaing dengan Man City dalam perebutan gelar Premier League.
Namun, Tuchel jelas butuh tambahan pemain untuk bisa tampil lebih kompetitif. Apalagi, Tuchel harus menghitung padatnya jadwal The Blues karena mereka akan tampil di Piala Dunia Antarklub 2021 pada akhir tahun.
Advertisement
Lantas, seperti apa skuad ideal Chelsea pada musim 2021/2022 nanti? Simak ulasannya di bawah ini ya Bolaneters.
Penjaga Gawang
Tuchel sepertinya tidak akan membawa satu pun penjaga gawang baru dari bursa transfer. Mendy dan Kepa sudah cukup untuk mengisi slot kiper. Mereka cukup kompetitif untuk bersaing. Mendy jadi pilihan utama dan Kepa jadi cadangan.
Chelsea kehilangan Willy Caballero dan Jamal Blackman yang kontraknya habis. Namun, The Blues tidak perlu ke bursa transfer untuk mencari pengganti. Kiper muda Jamie Cumming bisa dipromosikan ke tim utama.
Pemain Belakang
Dengan asumsi Tuchel bakal tetap memakai formasi 3-4-3 atau 3-5-2, maka Chelsea butuh banyak pemain di lini belakang. Posisi bek tengah sepertinya sudah cukup dengan bertahannya Thiago Silva dan kembalinya Malang Sarr dari pinjaman.
Melihat kecenderungan Tuchel memainkan Azpilicueta sebagai bek tengah, maka Chelsea butuh wingback kanan baru. Nama Adama Traore dari Wolves bisa jadi opsi usai kegagalan membeli Achraf Hakimi dari Inter Milan.
Gelandang
Tuchel ingin tambahan satu pemain di lini tengah. Tuchel bukan tidak puas dengan kerja Jorginho, tapi dia ingin lini tengah lebih kompetitif dengan membawa satu pemain top level untuk bersaing dengannya.
Sejauh ini, ada dua nama yang dibidik. Declan Rice dari West Ham adalah target utama. Namun, jika harganya terlalu mahal dan tidak dilepas West Ham, maka Tuchel akan membawa eks anak asuhnya di Dortmund yakni Julian Weigl.
Penyerang
Tuchel jelas butuh penyerang baru pada musim 2020/2021. Chelsea tidak punya penyerang yang mampu mencetak dua digit gol, hanya di Premier League, musim lalu. Ini parameter paling sederhana bagi Tuchel untuk membeli penyerang baru.
Bukan tugas yang mudah, tapi The Blues punya dana besar untuk bisa mendapat penyerang baru. Setelah Romelu Lukaku memastikan bertahan di Inter Milan, maka pilihan terbaik bagi Chelsea adalah membeli Erling Haaland dari Dortmund.
Yuk simak daftar perkiraan pemain Chelsea musim 2021/2022 di bawah ini ya Bolaneters.
Daftar Penjaga Gawang
- Edouard Mendy
- Kepa Arrizabalaga
- Jamie Cumming
Daftar Pemain Belakang
- Reece James
- Adama Traore
- Cesar Azpilicueta
- Thiago Silva
- Antonio Rudiger
- Andreas Christensen
- Kurt Zouma
- Malang Sarr
- Etham Ampadu
- Ben Chilwell
- Marcos Alonso
Daftar Pemain Gelandang
- N'Golo Kante
- Declan Rice
- Meteo Kovacic
- Jorginho
- Ruben Loftus-Cheek
- Mason Mount
- Kai Havertz
- Callum Hudson-Odoi
- Hakim Ziyech
Daftar Pemain Penyerang
- Erling Haaland
- Timo Werner
- Christian Pulisic
Sumber: Football London
Baca Ini Juga:
- Kegagalan Penaltinya Bikin Prancis Tersingkir dari Euro 2020, Kylian Mbappe: Maaf
- Jadwal Lengkap Babak 16 Besar Euro 2020: 2 Big Match, Bracket Kiri Lebih Alot!
- Bhasha Mukherjee: Dokter Cantik, Miss Inggris, dan Fans Timnas Inggris
- Jadwal Lengkap Euro 2021: Dari Penyisihan Grup Hingga Final
- Jadwal Perempat Final Euro 2021 dan Daftar Negara yang Lolos 8 Besar Piala Eropa
- Battle of WAGs Euro 2020: Swedia vs Ukraina
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 27 Juni 2021 20:31
Kabar Bagus Bagi Chelsea, Villa Siap Bayar Mahal Untuk Tammy Abraham
-
Liga Inggris 27 Juni 2021 02:30
Mateo Kovacic: Billy Gilmour Bakal Jadi Bintang Masa Depan Chelsea
-
Liga Spanyol 26 Juni 2021 23:59
Perkuat lini Pertahanan, Barcelona Coba Bajak Bek Chelsea Ini
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:32
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 05:29
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 05:24
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:12
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...