Cristiano Ronaldo, Penyelamat Manchester United di Tiap Pertandingan

Cristiano Ronaldo, Penyelamat Manchester United di Tiap Pertandingan
Cristiano Ronaldo pada duel Manchester United vs Manchester City di pekan ke-11 Premier League 2021/2022 (c) AP Photo

Bola.net - Manusia tercepat di dunia, Usai Bolt, mengklaim Manchester United bisa selamat dari tiap pertandingan yang dilakoninya berkat jasa Cristiano Ronaldo.

Man United tampil tak konsisten di musim 2021-22 ini. Padahal Ole Gunnar Solskjaer sudah diberi tambahan amunisi berkelas.

Sebut saja Raphael Varane, Jadon Sancho, dan tentu saja, Ronaldo. MU sejauh ini sudah menjalani 11 laga di pentas Liga Inggris, namun mereka sudah kalah empat kali dan imbang dua kali.

Setan Merah baru menang lima kali. Pertahanan mereka juga bapuk, di mana MU sudah kebobolan 17 kali dan menjadi tim dengan rekor pertahanan terburuk di posisi 10 besar Premier League.

1 dari 3 halaman

Ronaldo Sang Penyelamat MU

Sementara itu di Liga Champions, Manchester United sudah menjalani empat laga. Hasilnya, mereka kalah sekali, imbang sekali dan menang dua kali.

Manchester United memang tidak konsisten. Namun beda halnya dengan Cristiano Ronaldo.

Pria 36 tahun tersebut masih tetap bisa mempertahankan kelasnya. Ia pun mendapatkan pujian dari Usain Bolt.

"Kami akan kesulitan," buka Bolt pada The National News, via Goal.

“Cristiano telah menyelamatkan kami di setiap pertandingan. Satu orang harus melakukan semua pekerjaan itu. Kami sudah lama tidak memainkan sepak bola yang bagus," keluhnya.

2 dari 3 halaman

Manchester United Terlalu Santai

Usai Bolt kemudian mengeluhkan sikap skuat Manchester United. Menurutnya skuat yang sekarang ini beda jauh dengan yang diasuh Sir Alex Ferguson.

Menurutnya, para pemain MU sekarang ini terlalu santai dalam bermain. Beda dengan era Ferguson di mana para pemain dituntut bekerja ekstra keras agar bisa meraih kemenangan.

“Ini sangat santai. Kami lewat begitu lambat. Ketika Alex Ferguson menjadi manajer, kami harus menang karena ia akan menuntut Anda menang," seru Bolt.

Sementara itu sekarang ini Cristiano Ronaldo telah tampil sebanyak 13 kali bagi Manchester United di semua ajang kompetisi. Ia mengemas sembilan gol dan satu assist.