
Bola.net - Cristiano Ronaldo kembali menjadi penyelamat bagi Manchester United pada laga lanjutan Premier League 2021/2022, kontra Tottenham. Pada laga yang dihelat di Old Trafford, Minggu (13/03), ia mencetak trigol dan membawa Setan Merah menang 3-2.
Trigol Ronaldo pada laga kontra Spurs tak hanya membuat Untied meraih tiga poin pada laga tersebut. Raihan tiga gol ini juga membuat pemain berusia 37 tahun tersebut mencatatkan rekor.
Ronaldo, dengan trigol yang dibuatnya akhir pekan ini, masuk ke dalam daftar pencetak hattrick United ke gawang Spurs. Ia juga menjadi pencetak hattrick pertama Setan Merah ke gawang Spurs pada era Premier League.
Advertisement
Sebelum Ronaldo memang ada beberapa pemain United yang sempat mencetak hattrick ke gawang Spurs. Namun, semuanya dicetak sebelum era Premier League.
Siapa saja pencetak hattrick United ke gawang Spurs, sebelum Cristiano Ronaldo? Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Willie Bryant
Hattrick pertama Manchester United pada laga kontra Tottenham Hotspur dicetak Willie Bryant. Hattrick ini dicetaknya pada laga ulangan putaran pertama Piala FA 1898-1899.
Dalam laga yang dihelat di Bank Street, 1 Februari 1899 tersebut, United kalah dengan skor 3-5. Tiga gol Willie Bryant tak mampu mengejar gol-gol Spurs, yang dicetak Jack Jones, James McNaught, Tom Smith, James Hartley, dan William Joyce.
Denis Law
Denis Law mencetak hattrick kedua Manchester United pada laga kontra Tottenham Hotspur. Hattrick ini dicetaknya pada laga pekan ke-17 Divisi 1 Liga Inggris 1963/1964.
Dalam laga yang dihelat di Old Trafford, 9 November 1963 tersebut, United menang dengan skor 4-1. Dalam laga tersebut, selain hattrick Denis Law, gol kemenangan United juga dicetak David Herd. Sementara, gol balasan Spurs berasal dari gol bunuh diri kiper United, Harry Gregg.
Andy Ritchie
Hattrick ketiga Manchester United pada laga kontra Tottenham Hotspur. Hattrick ini dicetaknya pada laga pekan ke-38 Divisi 1 Liga Inggris 1979/1980.
Dalam laga yang dihelat di Old Trafford, 12 April 1980 tersebut, United menang dengan skor 4-1. Dalam laga tersebut, selain hat-trick Andy Ritchie, gol kemenangan United juga dicetak oleh Ray Wilkins. Sementara, gol balasan Spurs dicetak Osvaldo Ardilles.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Jangan Lewatkan!
- Klasemen Liga Inggris Terbaru: Liverpool Makin Pepet Man City, MU Balik ke 4 Besar
- Ralf Rangnick Puji Performa Fred di Laga MU vs Tottenham: Terbaik Sejak Saya di Sini
- Gary Neville Kecewa dengan Performa MU Saat Bungkam Tottenham: Mereka 'Digendong' Cristiano Ronaldo
- Cetak Hat-trick Lawan Tottenham, Cristiano Ronaldo: MU Bisa Kalahkan Siapa Pun!
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 12 Maret 2022 19:22
-
Liga Inggris 12 Maret 2022 16:36
-
Liga Inggris 12 Maret 2022 16:14
Termasuk Gawang Spurs, Ini 10 Pundi-Pundi Gol Favorit Manchester United
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 17:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:44
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:12
-
Otomotif 20 Maret 2025 16:03
-
Liga Eropa Lain 20 Maret 2025 16:00
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 15:59
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...