Cristiano Ronaldo dan Para Pemain 37 Tahun ke Atas dengan Banderol Tertinggi di Dunia

Cristiano Ronaldo dan Para Pemain 37 Tahun ke Atas dengan Banderol Tertinggi di Dunia
Pemain Manchester United, Cristiano Ronaldo (c) AP Photo

Bola.net - Cristiano Ronaldo baru merayakan ulang tahunnya. Penggawa Manchester United ini genap berusia 37 tahun pada 5 Februari lalu.

Kendati sudah tergolong berusia senja untuk ukuran pesepak bola profesional, performa Ronaldo masih di atas rata-rata. Terbukti ia masih menjadi salah satu andalan Setan Merah, julukan Manchester United.

Ciamiknya performa Ronaldo ini pun berdampak terhadap banderol pemain asal Portugal tersebut. Saat ini, banderolnya ditaksir sebesar 35 juta euro.

Dengan banderol ini, Ronaldo menjadi salah seorang pemain berusia 37 tahun ke atas dengan taksiran harga pasar di atas rerata. Selain pemain asal Portugal tersebut, ada pemain lain yang juga memiliki taksiran banderol di atas rata-rata.

Siapa saja para pemain berusia 37 tahun ke atas yang memiliki taksiran banderol tertinggi? Berikut sepuluh orang di antara mereka.

1 dari 10 halaman

Carlos Sanchez

Carlos Sanchez menempati peringkat kesepuluh dalam daftar sepuluh pemain berusia 37 tahun ke atas yang memiliki taksiran banderol tertinggi. Pemain Uruguay berusia 37 tahun tersebut ditaksir memiliki banderol 1 juta euro.

Saat ini, Sanchez memperkuat klub asal Brasil, Santos FC. Dengan banderol tersebut, Sanchez berstatus sebagai pemain termahal ke-16 di klubnya dan ke-113 di kompetisi Paulista Brasil.

2 dari 10 halaman

Leonardo Burian

Di urutan kesembilan dalam daftar sepuluh pemain berusia 37 tahun ke atas yang memiliki taksiran banderol tertinggi ada nama Leonardo Burian. Pemain Uruguay berusia 38 tahun tersebut ditaksir memiliki banderol 1,1 juta euro.

Saat ini, Burian memperkuat klub asal Argentina, CA Colon. Dengan banderol tersebut, Burian berstatus sebagai pemain dengan banderol tertinggi ke-12 di Colon dan ke-203 di Liga Argentina.

3 dari 10 halaman

Joaquin Sanchez

Peringkat kedelapan dalam daftar sepuluh pemain berusia 37 tahun ke atas yang memiliki taksiran banderol tertinggi ditempati Joaquin Sanchez. Pemain 40 tahun asal Spanyol tersebut ditaksir memiliki banderol 1,5 juta euro.

Saat ini, Joaquin memperkuat klub La Liga, Real Betis. Dengan banderol tersebut, ia berstatus sebagai pemain termahal ke-24 di Betis dan ke-380 di La Liga.

4 dari 10 halaman

Giorgio Chiellini

Giorgio Chiellini

Pemain Juventus, Giorgio Chiellini dan Wojciech Szczesny (c) AP Photo

Giorgio Chiellini menempati posisi tujuh dalam daftar sepuluh pemain berusia 37 tahun ke atas yang memiliki taksiran banderol tertinggi. Pemain asal Italia berusia 37 tahun tersebut ditaksir memiliki banderol 1,5 juta euro.

Saat ini, Chiellini memperkuat klub Serie A, Juventus. Dengan banderol tersebut, ia berstatus sebagai pemain termahal ke-23 di Juventus dan ke-399 di Serie A.

5 dari 10 halaman

Luis Miguel Rodriguez

Peringkat keenam dalam daftar sepuluh pemain berusia 37 tahun ke atas yang memiliki taksiran banderol tertinggi ditempati Luis Miguel Rodriguez. Pemain Argentina berusia 37 tahun ini ditaksir memiliki banderol 1,5 juta euro.

Saat ini, Rodriguez memperkuat klub asal Argentina, CA Colon. Dengan banderol tersebut, ia berstatus sebagai pemain termahal kesembilan di CA Colon dan ke-157 di Liga Argentina.

6 dari 10 halaman

Andres Iniesta

Andres Iniesta

Andres Iniesta dan Vissel Kobe juara Piala Super Jepang 2020 (c) Vissel Kobe

Di urutan kelima dalam daftar sepuluh pemain berusia 37 tahun ke atas yang memiliki taksiran banderol tertinggi ada nama Andres Iniesta. Pemain Spanyol berusia 37 tahun tersebut ditaksir memiliki banderol 2 juta euro.

Saat ini, Iniesta memperkuat klub asal Jepang, Vissel Kobe. Dengan banderol tersebut, ia berstatus sebagai pemain dengan banderol tertinggi ketiga di Vissel Kobe dan ketujuh di J1 League.

7 dari 10 halaman

Samir Handanovic

Samir Handanovic

Kiper Inter Milan, Samir Handanovic (c) AP Photo

Samir Handanovic menempati peringkat keempat dalam daftar sepuluh pemain berusia 37 tahun ke atas yang memiliki taksiran banderol tertinggi. Pemain Slovenia berusia 37 tahun tersebut ditaksir memiliki banderol 2,5 juta euro.

Saat ini, Handanovic memperkuat klub asal Italia, Inter Milan. Dengan banderol tersebut, ia berstatus sebagai pemain dengan banderol tertinggi ke-20 di Inter Milan dan ke-337 di Serie A.

8 dari 10 halaman

Thiago Silva

Thiago Silva

Bek Chelsea, Thiago Silva (c) AP Photo

Di urutan ketiga dalam daftar sepuluh pemain berusia 37 tahun ke atas yang memiliki taksiran banderol tertinggi ada nama Thiago Silva. Pemain Brasil berusia 37 tahun tersebut ditaksir memiliki banderol 2,5 juta euro.

Saat ini, Silva memperkuat klub asal Inggris, Chelsea FC. Dengan banderol tersebut, ia berstatus sebagai pemain dengan banderol tertinggi ke-25 di Chelsea dan ke-403 di Premier League.

9 dari 10 halaman

Zlatan Ibrahimovic

Zlatan Ibrahimovic

Striker AC Milan, Zlatan Ibrahimovic (c) AP Photo

Peringkat kedua dalam daftar sepuluh pemain berusia 37 tahun ke atas yang memiliki taksiran banderol tertinggi ditempati Zlatan Ibrahimovic. Pemain Swedia berusia 40 tahun tersebut ditaksir memiliki banderol 4 juta euro.

Saat ini, Ibra memperkuat klub asal Italia, AC Milan. Dengan banderol tersebut, ia berstatus sebagai pemain dengan banderol tertinggi ke-22 di AC Milan dan ke-253 di Serie A.

10 dari 10 halaman

Cristiano Ronaldo

Cristiano Ronaldo

Cristiano Ronaldo (c) AP Photo

Cristiano Ronaldo menempati posisi puncak dalam daftar sepuluh pemain berusia 37 tahun ke atas yang memiliki taksiran banderol tertinggi. Pemain Portugal berusia 37 tahun tersebut ditaksir memiliki banderol 35 juta euro.

Saat ini, Ronaldo memperkuat klub asal Inggris, Manchester United. Dengan banderol tersebut, ia berstatus sebagai pemain dengan banderol tertinggi kesepuluh di Manchester United dan ke-63 di Premier League.

(Bola.net/Dendy Gandakusumah)