Cristiano Ronaldo Cabut, Mantan Tandemnya Bakal Gabung MU?

Cristiano Ronaldo Cabut, Mantan Tandemnya Bakal Gabung MU?
Pemain Manchester United, Cristiano Ronaldo (c) AP Photo

Bola.net - Spekulasi baru muncul mengenai siapa pengganti Cristiano Ronaldo di skuat Manchester United. Setan Merah dilaporkan mulai bergerak untuk mendapatkan jasa Paulo Dybala.

Manchester United dihantam kabar buruk. Cristiano Ronaldo dilaporkan meminta untuk dijual Setan Merah di baru-baru ini.

MU sendiri dilaporkan masih mencoba mempertahankan Ronaldo. Namun Setan Merah mulai mempersiapkan rencana jika seandainya sang penyerang jadi cabut.

Dilansir FC Inter News, MU mengarahkan radar mereka ke Italia. Mereka ingin merekrut Paulo Dybala.

Simak situasi transfer Dybala di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Striker Teruji

Laporan tersebut mengklaim bahwa MU sudah menentukan siapa pemain yang ingin mereka daratkan. Mereka ingin mendatangkan Paulo Dybala dari Juventus.

Dybala dinilai pemain yang cocok untuk United. Karena sang striker sudah membuktikan kemampuannya di Italia secara konsisten sejak beberapa tahun yang lalu.

Dybala juga saat ini berstatus sebagai free agent. Jadi ia target transfer yang potensial bagi United.

2 dari 4 halaman

Hubungi Agen

Laporan itu juga mengklaim bahwa United mulai bergerak cepat untuk mengamankan jasa Dybala.

MU diketahui sudah membuka komunikasi dengan agen sang striker. Mereka menawari kesempatan bagi sang striker pindah ke MU.

Setan Merah juga dilaporkan siap memberikan gaji yang besar jika Dybala mau pindah ke Old Trafford.

3 dari 4 halaman

Bajak Transfer

United sendiri bisa dikatakan tidak mudah membajak Dybala. Karena sang striker dilaporkan sudah menjalin komunikasi yang intens dengan Inter Milan.

Namun United berharap dengan tawaran besar yang mereka berikan, Dybala mau pindah ke Inggris.