
Bola.net - Manchester United kemungkinan besar tidak akan diperkuat Cristiano Ronaldo saat berhadapan dengan Fulham. Sang striker dilaporkan absen dalam latihan MU baru-baru ini.
Nanti malam, Manchester United akan memainkan pertandingan pekan ke-16 Premier league. Setan Merah akan bertolak ke London untuk berhadapan dengan Fulham.
Laga ini adalah laga terakhir MU sebelum memasuki Piala Dunia 2022. Alhasil Setan Merah ingin mengamankan kemenangan di laga ini.
Advertisement
Manchester Evening News mengklaim bahwa MU tidak akan full team di laga ini. Cristiano Ronaldo dikabarkan akan absen di pertandingan tersebut.
Simak situasi Ronaldo selengkapnya di bawah ini.
Absen Latihan
Manchester United baru-baru ini menggelar sesi latihan di Carrington. Sesi latihan ini merupakan sesi latihan terakhir MU sebelum bertanding melawan Fulham.
Namun di sesi latihan itu, tidak nampak batang hidung Ronaldo. Ia tidak terlihat di Carrington sama sekali.
Ronaldo juga dilaporkan tidak masuk dalam rombongan MU yang berangkat ke London baru-baru ini. Jadi ia kemungkinan besar bakal absen di laga ini.
Curi Start
Sejumlah laporan di Inggris menyebut absennya Ronaldo ini disebabkan Ronaldo ingin curi start untuk Piala Dunia 2022.
Ini disebabkan pertandingan pekan ke-16 ini cukup beresiko. Ronaldo tidak mau mendapatkan cedera dan gagal berangkat ke Qatar.
Untuk itu ia diberitakan meminta izin kepada Ten Hag tidak dimainkan di laga ini agar ia bisa langsung fokus mempersiapkan diri untuk Piala Dunia 2022.
Bukan Masalah
Absennya Ronaldo nanti tidak jadi masalah bagi Manchester United. Karena Setan Merah memiliki striker lain yang bisa diandalkan di laga ini.
Anthony Martial kemungkinan besar akan mengisi posisi striker Setan Merah saat bermain di Craven Cottage nanti.
Klasemen Premier League
(Manchester Evening News)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 12 November 2022 20:42
Fulham vs Manchester United, Catatan Positif Setan Merah di Craven Cottage
-
Piala Dunia 12 November 2022 17:25
-
Liga Inggris 12 November 2022 16:45
Ada Tiga Klub yang Siap Menampung, Manchester United Sial Lepas Maguire
-
Piala Dunia 12 November 2022 16:30
Daftar 15 Pemain MU yang Bermain di Piala Dunia 2022: Siapa Jagoanmu?
-
Liga Inggris 12 November 2022 15:30
Saran Rooney untuk Bellingham: Tolak Liverpool dan Gabung MU!
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...