Crespo: Mourinho dan Ibrahimovic Akan Jadikan MU Pemenang

Crespo: Mourinho dan Ibrahimovic Akan Jadikan MU Pemenang
Zlatan Ibrahimovic (c) AFP
- Hernan Crespo mengatakan bahwa Manchester United akan mendapat banyak keuntungan luar biasa dari duet manajer Jose Mourinho dan juga striker Zlatan Ibrahimovic.


Keduanya pernah bekerja sama di Inter Milan dan meraih gelar juara Serie A, dan musim ini, mereka akan kembali berpartner untuk membantu United bangkit di Premier League.


"Keduanya adalah seorang pemenang dengan karakter yang luar biasa. Fans Manchester United bisa menantikan dan melihat dua sosok kelas dunia di tim kesayangan mereka, satu di bangku cadangan dan satu di atas lapangan," tutur Crespo pada Guardian.


"Keduanya bisa mengubah Manchester United menjadi pemenang lagi."


"Mentalitas juara adalah sesuatu yang sempat hilang di era David Moyes dan Louis van Gaal, dan Mourinho, sebagai seorang manajer, adalah sosok ideal yang bisa membangkitkannya kembali."


"Ia adalah seorang manajer yang selalu tahu bagaimana caranya menciptakan sesuatu yang istimewa, di manapun ia berada. Saya mengharap yang terbaik untuk mereka di Manchester United. Melihat mereka berdua lagi akan sangat indah. Itu akan jadi reuni yang sukses." [initial]




 (gua/rer)